Sebuah kendaraan perbaikan mobil Tesla berangkat dari pusat layanan Tesla di San Diego, California, Amerika Serikat, Selasa (21/7/2020). ANTARA FOTO/REUTERS / Mike Blake/pras/djo
ATHENA, DDTCNews—Seiring dengan adanya berbagai insentif bagi industri kendaraan listrik di Yunani, Tesla, Inc.—pabrikan mobil listrik asal AS—bersiap memperluas jangkauan pemasaran ke negara tersebut.
"Kami mempersiapkan entri baru yang menarik di Yunani dan akan memimpin tim baru kami di Athena untuk bertemu langsung dengan pelanggan," tulis keterangan resmi Tesla dikutip Selasa (28/7/2020).
Saat ini, Tesla membuka lowongan pekerjaan untuk posisi manager distribusi dan pemasaran di Yunani. Mereka berharap bisa mendukung kebijakan ambisius Yunani yang menginginkan populasi mobil listrik meningkat dalam satu dekade ke depan.
Ekspansi Tesla di Yunani sudah mulai dijajaki sejak Februari 2020 dengan bertemu langsung dengan pemerintah. Tesla juga sempat mengenalkan kendaraan listrik yang tidak memerlukan waktu lama untuk mengisi daya secara penuh atau teknologi supercharger.
Pemerintah Yunani sebelumnya mengeluarkan serangkaian rencana paket kebijakan untuk meningkatkan populasi mobil listrik di jalan raya. Pada fase pertama, insentif ditawarkan kepada individu dan perusahaan yang akan membeli mobil listrik.
Alokasi dana tersebut akan digelontorkan dalam bentuk subsidi bagi calon pembeli mobil listrik. Dalam subsidi tersebut, pemerintah mengalokasikan anggaran sampai dengan €100 juta atau Rp1,7 triliun.Â
Pemerintah berharap pemberian subsidi sebesar 25% dari harga jual mobil listrik tersebut dapat mendorong 14.000 mobil listrik baru mengaspal di jalan raya. Tak ketinggalan, insentif pajak juga disiapkan pemerintah.
Dilansir dari Tornos News, bagi pembeli individu dan perusahaan akan dibebaskan dari pajak jalan selama dua tahun dan mendapatkan diskon beban pajak tahunan untuk kendaraan bermotor.
Dengan insentif pajak tersebut, setiap pembeli mobil listrik individu akan menghemat pajak senilai €1.200 atau Rp20,4 juta. Sementara itu, untuk perusahaan akan menghemat pajak sebesar €2.480 atau setara Rp42,2 juta. (rig)