BANJIR JAKARTA

Kantor DJBC Kebanjiran, Aktivitas Pegawai Berjalan Normal

Dian Kurniati
Selasa, 25 Februari 2020 | 12.07 WIB
Kantor DJBC Kebanjiran, Aktivitas Pegawai Berjalan Normal

Genangan air terlihat di Kantor Pusat DJBC di Jakarta Timur, Selasa (25/02/2020). 

JAKARTA, DDTCNews—Kantor Pusat Ditjen Bea dan Cukai (DJBC) di Jakarta Timur tergenang banjir setelah diguyur hujan sejak Senin malam.

Kepala Sub Direktorat Komunikasi dan Publikasi DJBC Deni Surjantoro mengatakan aktivitas pegawai di Kantor Pusat DJBC tetap berjalan normal, meski halaman depan dan area parkiran kantor DJBC terlihat banjir.

"Alhamdulillah semua baik-baik saja. (Hari ini) masuk seperti biasa," katanya Selasa (25/2/2020).

Meski begitu, lanjut Deni, DJBC juga dapat memberikan izin kepada pegawai untuk tidak datang ke kantor, terutama bagi pegawai yang kediamannya kebanjiran.

Sementara itu, Dirjen Bea dan Cukai Heru Pambudi sempat berkeliling untuk memeriksa dampak banjir di area kantor, pagi tadi. Dengan mengenakan seragam dan jaket berwarna biru, Heru menerjang banjir dengan berjalan kaki.

Heru juga mendatangi area Pusdiklat Bea dan Cukai, yang berlokasi di belakang kompleks kantor utama. Heru sempat berinteraksi dengan beberapa pegawai yang bertugas menangani genangan banjir di sana.

Banjir di kompleks DJBC mencapai paha orang dewasa. Gedung perkantoran tetap aman dari genangan air karena letak pintu masuk lebih tinggi dari halamannya. Meski begitu, terlihat juga sejumlah kendaraan yang

Kompleks kantor DJBC beberapa kali tergenang banjir usai hujan mengguyur Jakarta, beberapa pekan terakhir. Biasanya banjir hanya menggenangi halaman depan, dan akan surut dalam beberapa jam kemudian. (rig)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.