UNIVERSITAS GUNADARMA - IAI

Universitas Gunadarma dan IAI Jalin Kerja Sama Pendidikan, Ini Isinya

Muhamad Wildan | Selasa, 24 Januari 2023 | 11:09 WIB
Universitas Gunadarma dan IAI Jalin Kerja Sama Pendidikan, Ini Isinya

Penandatanganan MoU antara Universitas Gunadarma dan IAI. (foto, dari kiri ke kanan: Wakil Rektor IV Universitas Gunadarma Didin Mukodim, Rektor Universitas Gunadarma E.S. Margianti, Direktur Eksekutif IAI Elly Zarni Husin, dan Direktur Komunikasi dan Pemasaran IAI Edward Tanujaya)

DEPOK, DDTCNews - Universitas Gunadarma dan Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) tentang Keikutsertaan Universitas Gunadarma dalam program IAI Affiliated Campus.

MoU ditandatangani oleh E.S Margianti selaku Rektor Universitas Gunadarma dan Elly Zarni Husin selaku Direktur Eksekutif IAI. MoU bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan akuntansi.

"Mempertimbangkan perlunya peningkatan mutu pendidikan dan kualitas lulusan program studi akuntansi, maka diperlukan keterlibatan dan kerja sama asosiasi profesi akuntan dan perguruan tinggi dalam mempersiapkan kapabilitas dan kompetensi calon akuntan profesional," bunyi MoU yang ditandatangani oleh kedua belah pihak, Selasa (24/1/2023).

Baca Juga:
Perpajakan DDTC Tawarkan Literatur Pajak Berbahasa Inggris ​

Ketua Kompartemen Akuntan Perpajakan (KAPj) IAI John Hutagaol pun mengatakan IAI Affiliated Campus adalah program kerja sama IAI dan perguruan tinggi yang bertujuan untuk menyamakan langkah dalam merumuskan pendidikan akuntansi.

"Melalui program ini, IAI akan memastikan peserta IAI Affiliated Campus dapat mengakses perkembangan terbaru akuntansi dan keprofesian akuntan," ujar John.

Lewat program ini, IAI berkomitmen untuk membantu universitas menjaga kualitas pendidikan akuntansi serta meningkatkan kualitas para lulusannya.

Baca Juga:
Laporan Keuangan Koperasi Wajib Disusun Pakai Bahasa dan Mata Uang Ini

Melalui IAI Affiliated Campus, pihak perguruan tinggi bakal mendaftarkan seluruh mahasiswa program studi akuntansi untuk mengikuti ujian sertifikasi yang diselenggarakan oleh IAI.

"Atas nama Dewan Pengurus Nasional (DPN) IAI dan sebagai Ketua KAPj IAI, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Universitas Gunadarma atas peran sertanya dalam pengembangan perpajakan Indonesia dengan menjadikan tax center dan relawan pajak, serta dalam perannya mengembangkan profesi akuntansi di Indonesia," ujar John. (sap)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Selasa, 23 April 2024 | 07:00 WIB LITERATUR PAJAK

Perpajakan DDTC Tawarkan Literatur Pajak Berbahasa Inggris ​

Minggu, 14 April 2024 | 15:00 WIB PERMENKOP UKM 2/2024

Laporan Keuangan Koperasi Wajib Disusun Pakai Bahasa dan Mata Uang Ini

Kamis, 11 April 2024 | 14:30 WIB PERMENKOP UKM 2/2024

Kapan Koperasi Wajib Diaudit AP/KAP yang Terdaftar di Kemenkop UKM?

Kamis, 11 April 2024 | 11:00 WIB PERMENKOP UKM 2/2024

Daftar Definisi Istilah dalam Kebijakan Akuntansi Koperasi

BERITA PILIHAN
Selasa, 23 April 2024 | 17:30 WIB TIPS PAJAK

Cara Buat Kode Billing atas Pemotongan PPh Final UMKM

Selasa, 23 April 2024 | 17:15 WIB REFORMASI PAJAK

Jelang Implementasi Coretax, DJP Bakal Uji Coba dengan Beberapa WP

Selasa, 23 April 2024 | 17:00 WIB PROVINSI JAWA TENGAH

Tak Ada Lagi Pemutihan Denda, WP Diminta Patuh Bayar Pajak Kendaraan

Selasa, 23 April 2024 | 16:55 WIB PERATURAN PERPAJAKAN

Aturan Penyelesaian BKC yang Dirampas, Dikuasai, dan Jadi Milik Negara

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB HARI BUKU SEDUNIA

World Book Day, Ini 3 Ketentuan Fasilitas Perpajakan untuk Buku

Selasa, 23 April 2024 | 15:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Apresiasi 57 WP Prominen, Kanwil Jakarta Khusus Gelar Tax Gathering

Selasa, 23 April 2024 | 15:00 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Barang Bawaan dari Luar Negeri yang Perlu Diperiksa via Jalur Merah

Selasa, 23 April 2024 | 14:49 WIB PAJAK PENGHASILAN

Ingat, PTKP Disesuaikan Keadaan Sebenarnya Tiap Awal Tahun Pajak