KABINET KERJA

Jokowi Lantik Ignasius Jonan Jadi Menteri ESDM

Redaksi DDTCNews
Jumat, 14 Oktober 2016 | 16.01 WIB
Jokowi Lantik Ignasius Jonan Jadi Menteri ESDM

Suasana pelantikan Menteri dan Wakil Menteri ESDM di Istana Negara, Jumat (14/10). (Foto: Setkab)

JAKARTA, DDTCNews – Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Ignasius Jonan sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) setelah posisi ini sempat mengalami kekosongan selama 2 bulan. Sementara itu, Arcandra Tahar diangkat menjadi Wakil Menteri ESDM.

Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/10) siang. Pengangkatan keduanya tertuang dalam Keputusan Presiden RI (Keppres) Nomor 114/2016 dan Keppres Nomor 115/2016.

“Keduanya figur yang cukup professional, dan berkemampuan untuk melakukan reformasi di sektor ESDM,” katanya seusai pelantikan, Jumat (14/10).

Jonan akan menjadi Menteri ESDM pada sisa masa jabatan 2014–2019. Sementara, seperti dilansir laman Setkab, Arcandra Tahar diangkat sebagai Wakil Menteri ESDM untuk sisa masa jabatan yang sama yakni, 2014 – 2019.

Nama Arcandra sudah tidak asing lagi di Kementerian ESDM karena dia adalah mantan Menteri ESDM yang dicopot dari jabatannya lantaran persoalan kewarganegaraan beberapa waktu lalu. Sementara, Jonan adalah mantan Menteri Perhubungan yang dicopot dalam reshuffle Kabinet Kerja akhir Juli lalu.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan selama hampir 2 bulan telah menjadi pelaksana tugas Menteri ESDM.

Pada kesempatan itu hadir beberapa pejabat negara seperti Menko Polhukam Wiranto, Mensesneg Pratikno, Seskab Pramono Anung, Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro, Menteri Pariwisata Arief Yahya dan lainnya. (Amu)

Editor :
Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.