PENGAMPUNAN PAJAK

Begini Persiapan Citibank Tampung Tax Amnesty

Redaksi DDTCNews
Rabu, 03 Agustus 2016 | 12.25 WIB
Begini Persiapan Citibank Tampung Tax Amnesty

JAKARTA, DDTCNews – Sebagai salah satu bank persepsi yang ditunjuk, Citibank telah mempersiapkan instrumen keuangan dalam upaya menampung dana hasil program pengampunan pajak.

Chief Executive Officer Citibank Batara Sianturi mengatakan, Citibank telah mempersiapkan perusahaan sekuritas dan perbankan, hingga agenda sosialisasi guna menggencarkan program pengampunan pajak.

"Perbankan dan sekuritas Citibank sudah kami persiapkan untuk bantu menampung dana hasil repatriasi program pengampunan pajak, gateway-nya pun sudah beragam, saat ini nasabah baru akan menyerap informasi, kami masih punya cukup waktu, tunggu saja," ujar Batara Sianturi di Jakarta, Rabu (3/8).

Seluruh instrumen perbankan dan investasi lainnya lewat perusahaan sekuritas juga sudah disiapkan. “Perusahaan sekuritas Citibank untuk investasi lainnya sudah dipersiapkan yang meliputi deposito, surat utang, hingga mutual fund,” jelasnya.

Berbagai instrumentasi tersebutr diharapkan memberi banyak pilihan dan memberi kemudahan kepada nasabah untuk menampung dana hasil repatriasi. “Hingga saat ini, Citibank belum menargetkan daya kemampuan menampung dana repatriasi,” tuturnya.

Akan tetapi, Citibank tengah melakukan beberapa persiapan yang lebih maksimal untuk bisa menentukan daya penampungan dana. Sebagai upaya memaksimalkan target, selain persiapan internal, persiapan eksternal pun juga telah dilakukan.

Persiapan eksternal tersebut yaitu peluncuran halaman sosial media Facebook Citi Indonesia, yang berperan untuk memberikan informasi teraktual kepada nasabah Citibank. “Diharapkan, upaya yang telah dilakukan Citibank mampu berfungsi maksimal untuk membantu program pengampunan pajak,” pungkasnya. (Amu)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.