PIDATO KENEGARAAN 2022

Jokowi Klaim Kepercayaan Dunia ke Indonesia Naik Tajam Gara-gara Ini

Muhamad Wildan
Selasa, 16 Agustus 2022 | 12.07 WIB
Jokowi Klaim Kepercayaan Dunia ke Indonesia Naik Tajam Gara-gara Ini

Presiden Jokowi sebelum menyampaikan Pidato Kenegaraan. (foto: Agus Suparto, BPMI)

JAKARTA, DDTCNews - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan kepercayaan dunia internasional terhadap Indonesia meningkat tajam.

Buktinya, Indonesia telah dipercaya oleh komunitas internasional untuk menjadi Presidensi G-20 pada tahun ini dan Ketua Asean pada tahun depan.

"Artinya, kita berada di puncak kepemimpinan global dan memperoleh kesempatan besar untuk membangun kerja sama internasional," ujar Jokowi dalam Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT Kemerdekaan RI Ke-77, Selasa (16/8/2022).

Tak hanya itu, Indonesia juga mengambil peran dalam menjembatani Rusia dan Ukraina di tengah konflik saat ini. "[Indonesia] diterima negara-negara besar walau geopolitik sedang panas," kata Jokowi.

Terakhir, Indonesia juga dipercaya PBB sebagai champion dalam Global Crisis Response Group guna menangani krisis global baik itu krisis pangan, krisis energi, maupun krisis keuangan. "Kepercayaan besar dari masyarakat internasional juga bisa dirasakan di dalam negeri," ujar Jokowi.

Tingginya kepercayaan dunia internasional merupakan modal bagi Indonesia untuk menunjukkan diri sebagai bangsa yang tangguh.

Selain meningkatkan kepercayaan komunitas internasional, Indonesia perlu memanfaatkan SDA dan bonus demografi dengan baik agar agenda-agenda besar Indonesia dapat dicapai.

Jokowi mengatakan SDA harus dihilirkan dan diolah di dalam negeri agar nilai tambahnya dapat dimanfaatkan untuk kepentingan nasional.

Bonus demografi yang tercermin dari dominannya populasi usia produktif harus dioptimalkan dampaknya melalui peningkatan daya beli. Harapannya, bonus demografi dapat menjadi penggerak perekonomian nasional dalam menghadapi kompetisi global. (sap)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
Facebook DDTC
Twitter DDTC
Line DDTC
WhatsApp DDTC
LinkedIn DDTC
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.