KEBIJAKAN PEMERINTAH

Pacu Kinerja Ekspor, DJBC Gencarkan Asistensi Perusahaan

Dian Kurniati | Rabu, 07 Oktober 2020 | 16:00 WIB
Pacu Kinerja Ekspor, DJBC Gencarkan Asistensi Perusahaan

Ilustrasi. Kantor Pusat Ditjen Bea dan Cukai. (foto: beacukai.go.id)

JAKARTA, DDTCNews – Ditjen Bea dan Cukai (DJBC) terus menggencarkan program asistensi perusahaan yang memproduksi barang-barang berorientasi ekspor, salah satunya adalah komoditas vanili.

Kepala Seksi Perbendaharaan Kantor Bea Cukai Jayapura Yohanes Iwan mengatakan Kantor Bea Cukai Jayapura tengah memberikan asistensi kepada para pengusaha ekspor vanili. Dia berharap asistensi ini mampu mendorong pemulihan ekspor.

"Di tengah pandemi Covid-19, kita punya potensi untuk mengangkat ekonomi yang tengah diuji. Bea Cukai Jayapura siap memberikan asistensi dan memfasilitasi ekspor agar ekonomi Indonesia yang semakin maju," katanya, Rabu (7/10/2020).

Baca Juga:
Cara Bikin Kode Billing PPN Kegiatan Membangun Sendiri di M-Pajak

Yohanes menuturkan DJBC ingin mendorong proses eksportasi vanili dapat dilakukan langsung dari Jayapura. Selama ini, lanjutnya, vanili itu harus terlebih dahulu dikirim ke Jawa Tengah dan selanjutnya diekspor.

Menurutnya, program asistensi tersebut juga menjadi upaya DJBC dalam menjemput bola atau langsung mendatangi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan menggali potensi ekspor pada produk yang dihasilkan.

Selain vanili, DJBC juga melihat potensi ekspor pada produk perikanan. Kantor Bea Cukai Merauke memberikan asistensi kepada produsen ikan segar beku agar dapat menembus pasar ekspor.

Baca Juga:
Surat Keterangan Fiskal Bisa Beri Citra Positif Perusahaan Calon AEO

Di tempat berbeda, Kanwil Bea Cukai Jawa Barat tengah mendorong ekspor kopi ke Jerman. Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Jawa Barat Saipullah Nasution mengatakan DJBC akan membantu ekspor 40 ton kopi Sumedang ke Jerman.

"Bea Cukai akan membantu lewat klinik ekspor dengan menjelaskan tata cara ekspor komoditas ke luar negeri," ujarnya. (rig)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB KEPATUHAN PAJAK

Surat Keterangan Fiskal Bisa Beri Citra Positif Perusahaan Calon AEO

Selasa, 16 April 2024 | 11:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Pajak Masukan atas Emas Tidak Dapat Dikreditkan Tapi Bisa Dibebankan

BERITA PILIHAN
Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB KEPATUHAN PAJAK

Surat Keterangan Fiskal Bisa Beri Citra Positif Perusahaan Calon AEO

Selasa, 16 April 2024 | 11:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Pajak Masukan atas Emas Tidak Dapat Dikreditkan Tapi Bisa Dibebankan

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB KEPATUHAN PAJAK

Pergantian Pemerintah, KPK Desak Pejabat Terbuka Soal Kepatuhan Pajak

Selasa, 16 April 2024 | 09:50 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Telat Upload Faktur Pajak Kemarin? Ini Alternatif yang Bisa Ditempuh

Selasa, 16 April 2024 | 09:45 WIB PROVINSI SUMATERA SELATAN

Simak! Tarif Pajak Daerah Terbaru di Provinsi Sumatera Selatan

Selasa, 16 April 2024 | 09:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Ingat! Hari Ini Batas Akhir Setor dan Lapor PPh Masa Maret 2024

Selasa, 16 April 2024 | 09:10 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Konflik Iran-Israel, Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Komoditas

Selasa, 16 April 2024 | 08:30 WIB BERITA PAJAK HARI INI

Lapkeu Diaudit AP? Jika Tak Dilampirkan, SPT Dianggap Tak Disampaikan