Ilustrasi.
BRUSSELS, DDTCNews - Uni Eropa akan melakukan retaliasi jika Amerika Serikat (AS) benar-benar menerapkan bea masuk atas barang dari negara-negara anggota Uni Eropa.
Perdana Menteri Polandia Donald Tusk mengatakan Uni Eropa tetap berupaya mencegah terjadinya perang dagang antara AS dan Uni Eropa. Namun, retaliasi akan diterapkan jika AS mengenakan bea masuk secara sewenang-wenang terhadap produk Uni Eropa.
"Kita tidak boleh kehilangan akal sehat. Pada saat yang sama, kita tidak boleh mengorbankan harga diri dan kepercayaan diri Eropa. Ini tidak mudah, tetapi kita lihat saja nanti," katanya, dikutip pada Kamis (6/2/2025).
Dalam keterangan resmi, Komisi Eropa menyatakan bahwa kebijakan bea masuk Presiden AS Donald Trump akan menciptakan disrupsi ekonomi dan meningkatkan inflasi. Pengenaan bea masuk akan merugikan kedua belah pihak.
Menurut Komisi Eropa, rezim perdagangan internasional dengan bea masuk rendah antara Uni Eropa dan AS telah menciptakan pertumbuhan dan stabilitas ekonomi bagi kedua belah pihak.
"Uni Eropa akan menanggapi dengan tegas setiap mitra dagang yang secara tidak adil atau sewenang-wenang mengenakan bea masuk pada barang-barang Uni Eropa," sebut juru bicara Komisi Eropa seperti dilansir france24.com.
Sebagai informasi, Trump sebelumnya mengatakan AS akan mengenakan bea masuk atas barang yang diimpor dari Uni Eropa. Menurutnya, bea masuk diperlukan mengingat selama ini negara-negara Uni Eropa telah memberikan perlakuan yang buruk kepada bisnis AS.
Selama ini, Uni Eropa telah mengenakan beragam jenis pungutan dan pajak terhadap produk-produk AS. Adapun salah satu jenis pajak yang disoroti oleh Trump adalah PPN.
"Uni Eropa telah mengenakan beragam pungutan sebesar 20% ditambah PPN. Itu menghabiskan banyak biaya. AS telah diperlakukan dengan sangat buruk," ujar Trump.
Menurutnya, bea masuk diperlukan untuk menurunkan defisit neraca dagang antara AS dan Uni Eropa. Selama ini, AS telah mengimpor banyak barang dari Uni Eropa, sedangkan barang AS yang diimpor oleh Uni Eropa masih sangat sedikit dan tidak sebanding. (rig)