INDEKS HARGA KONSUMEN

BPS: Inflasi Masih Terkendali

Redaksi DDTCNews
Senin, 01 Juli 2019 | 17.04 WIB
BPS: Inflasi Masih Terkendali

Ilustrasi gedung BPS. 

JAKARTA, DDTCNews – Indeks harga konsumen (IHK) pada Juni 2019 tercatat mengalami kenaikan 0,55% (month to month/mtm). Inflasi tersebut dipicu naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto memaparkan dengan inflasi secara bulanan sebesar 0,55%, inflasi tahun kalender (Januari—Juni) 2019 sebesar 2,05%. Dibandingkan dengan posisi Juni 2018 (year on year/yoy) inflasi tercatat sebesar 3,28%.

“Saya yakin itu masih terkendali dan target tahun ini masih akan tercapai,” katanya di Kantor BPS,  Senin (1/7/2019).

Beberapa kelompok pengeluaran yang naik adalah bahan makanan (1,63%), kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau (0,59%), perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar (0,17%), sandang (0,81%), kesehatan (0,19%), serta pendidikan, rekreasi, dan olahraga (0,07%).

Sementara itu, ada pula kelompok pengeluaran yang mengalami penurunan indeks. Kelompok itu adalah transportasi, komunikasi, dan jasa keuangan. Indeks kelompok ini mengalami penurunan sebesar 0,14%. Kelompok ini juga memberikan andil sumbangan deflasi sebesar 0,03%.

Adapun pola statistik inflasi berdasarkan komponen pembentuk mengkonfirmasi bahan makanan sebagai penggerak inflasi. Komponen harga bergejolak memberikan andil terbesar dengan tingkat inflasi sebesar 0,35%. Kemudian, disusul komponen inti sebesar 0,22%.

Secara keseluruhan, Suhariyanto memastikan daya beli masyarakat tetap terjaga dengan gerak inflasi inti yang positif.  Hal ini merupakan modal penting untuk menggerakan perekonomian nasional hingga akhir tahun nanti.

“Inflasi 3,28% (yoy) itu komponen intinya sebesar 3,25%. Angka itu masih dalam posisi ideal dengan target 3,5% plus minus 1. Saya melihatnya masih positif karena menunjukan inflasi inti yang bergerak menunjukan daya beli masyarakat positif,” imbuhnya. (kaw)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.