VIETNAM

Impor Sorbitol dari Indonesia Dikenai Bea Masuk Antidumping

Dian Kurniati | Senin, 12 Juli 2021 | 11:05 WIB
Impor Sorbitol dari Indonesia Dikenai Bea Masuk Antidumping

Ilustrasi. 

HANOI, DDTCNews – Pemerintah Vietnam memutuskan untuk mengenakan bea masuk antidumping (BMAD) atau safeguard atas produk sorbitol (gula alkohol) dari China, India, dan Indonesia.

Kementerian Perindustrian dan Perdagangan dalam pernyataan resminya menyatakan tarif safeguard tersebut sebesar 39,63%-68,5%. Pengenaan safeguard tersebut merupakan tindak lanjut dari usulan pelaku industri di dalam negeri pada September 2020

"Investigasi antidumping dimulai pada Desember 2020 berdasarkan hasil penilaian berkas oleh industri yang meminta pengenaan tindakan antidumping terhadap produk tersebut," bunyi pernyataan tersebut, dikutip pada Senin (12/7/20).

Baca Juga:
DJBC Bagikan Tip Terhindar Sanksi Saat Belanja Online dari Luar Negeri

Proses penyelidikan pendahuluan antidumping atas produk sorbitol berlangsung selama 7 bulan. Dalam prosesnya, kementerian berkoordinasi dengan beberapa instansi untuk mengevaluasi secara hati-hati dugaan tindakan dumping oleh eksportir China, India dan Indonesia sehingga berdampak pada anjloknya produksi industri sorbitol Vietnam.

Hasil investigasi menunjukkan volume impor dumped sorbitol meningkat pada periode 1 April 2017 hingga 31 Maret 2020. Lonjakan impor tersebut menyebabkan tekanan terhadap operasional industri manufaktur di dalam negeri.

Tekanan itu juga tercermin dalam sejumlah kriteria seperti output, pemanfaatan kapasitas, persediaan, pangsa pasar, penjualan dan pendapatan domestik, laba, serta kemampuan untuk meningkatkan modal industri sorbitol.

Baca Juga:
World Book Day, Ini 3 Ketentuan Fasilitas Perpajakan untuk Buku

"Selama periode penyelidikan, indeks-indeks tersebut menunjukkan tren penurunan dibandingkan waktu sebelumnya," bunyi pernyataan Kementerian Perdagangan dan Industri, seperti dilansir en.vietnamplus.vn.

Setelah keputusan safeguard tersebut, kementerian akan mengumpulkan informasi mengenai dampak komprehensif atas kebijakan tersebut, termasuk pada konsumen akhir. Penyelidikan diharapkan selesai pada kuartal III/2021.

Sorbitol juga dikenal sebagai glucitol dan dihasilkan dari glukosa halus di bawah suhu dan tekanan tinggi yang dihidrogenasi dengan nikel. Sorbitol sering digunakan dalam produksi obat-obatan, industri makanan, dan kosmetik. (kaw)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 25 April 2024 | 14:30 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

DJBC Bagikan Tip Terhindar Sanksi Saat Belanja Online dari Luar Negeri

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB HARI BUKU SEDUNIA

World Book Day, Ini 3 Ketentuan Fasilitas Perpajakan untuk Buku

Selasa, 23 April 2024 | 15:00 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Barang Bawaan dari Luar Negeri yang Perlu Diperiksa via Jalur Merah

Selasa, 23 April 2024 | 09:45 WIB PEREKONOMIAN INDONESIA

BKF Waspadai Dampak Kondisi Geopolitik terhadap Neraca Perdagangan RI

BERITA PILIHAN
Jumat, 26 April 2024 | 15:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Sudah Lapor SPT Tapi Tetap Terima STP, Bisa Ajukan Pembatalan Tagihan

Jumat, 26 April 2024 | 14:37 WIB PERATURAN PERPAJAKAN

Juknis Penghapusan Piutang Bea Cukai, Download Aturannya di Sini

Jumat, 26 April 2024 | 14:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Indonesia Ingin Jadi Anggota OECD, DJP: Prosesnya Sudah On Track

Jumat, 26 April 2024 | 14:00 WIB KANWIL DJP DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Korporasi Lakukan Tindak Pidana Pajak, Uang Rp 12 Miliar Disita Negara

Jumat, 26 April 2024 | 13:39 WIB PENERIMAAN PAJAK

Efek Harga Komoditas, PPh Badan Terkontraksi 29,8% di Kuartal I/2024

Jumat, 26 April 2024 | 13:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Tinggal 4 Hari, DJP: WP Badan Jangan Sampai Telat Lapor SPT Tahunan

Jumat, 26 April 2024 | 13:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Pengajuan Perpanjangan SPT Tahunan, DJP: Tak Dibatasi Alasan Tertentu

Jumat, 26 April 2024 | 12:00 WIB PROVINSI GORONTALO

Tarif Pajak Daerah Terbaru di Gorontalo, Simak Daftarnya

Jumat, 26 April 2024 | 11:47 WIB KONSULTASI PAJAK

Ada NITKU, NPWP Cabang Tidak Berlaku Lagi?

Jumat, 26 April 2024 | 11:30 WIB KP2KP MUKOMUKO

Petugas Pajak Ingatkan WP soal Kewajiban yang Sering Dilupakan PKP