ADMINISTRASI PAJAK

Solusi Gagal Login DJP Online dengan Kode Eror ‘Password Tidak Sesuai’

Redaksi DDTCNews
Senin, 12 Agustus 2024 | 14.00 WIB
Solusi Gagal Login DJP Online dengan Kode Eror ‘Password Tidak Sesuai’

DJP Online.

JAKARTA, DDTCNews - Sejumlah wajib pajak mengeluhkan kendala teknis yang dialami saat mencoba login ke akun DJP Online. Mereka mengaku gagal login dengan notifikasi error SO0001-NPWP/Password Tidak Sesuai. Apa penyebabnya dan bagaimana solusinya?

Ditjen Pajak (DJP) menyampaikan bahwa kendala tersebut muncul karena adanya kesalahan dalam penginputan NPWP atau password. Solusinya, coba lakukan refresh laman DJP Online dan pastikan pengisian kata sandi atau password sudah benar. 

"Juga pastikan pengisian NPWP-nya sudah benar," tulis Kring Pajak saat merespons pertanyaan netizen, Senin (12/8/2024). 

Selain itu, ada beberapa langkah lain yang bisa diikuti wajib pajak. Pertama, lakukan clear cache & cookies pada browser. Kedua, login DJP Online menggunakan private window (Mozilla) atau incognito (Chrome). 

Ketiga, pastikan koneksi internet lancar dan stabil. Keempat, bisa dicoba dengan mereset password DJP Online dengan mengeklik 'Lupa Kata Sandi?'.

Penjelasan DJP di atas merupakan jawaban terhadap sejumlah wajib pajak yang menanyakan keluhan serupa. Wajib pajak gagal login DJP Online dengan keterangan password tidak sesuai, padahal sebelumnya tidak pernah dilakukan pergantian password. 

Seorang wajib pajak juga mencoba mengganti password tetapi malah muncul notifikasi eror lainnya, yakni NPWP tidak terdaftar

Perlu dipahami, saat ini wajib pajak bisa login ke akun DJP Online menggunakan NPWP, Nomor Induk Kependudukan (NIK), atau Nomor Identitas Tempat Kegiatan Usaha (NITKU). (sap)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.