KEPATUHAN PAJAK

Akhir Februari, 1,2 Juta WP Sudah Lapor SPT

Redaksi DDTCNews | Senin, 25 Februari 2019 | 19:25 WIB
Akhir Februari, 1,2 Juta WP Sudah Lapor SPT

Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Humas Ditjen Pajak Hestu Yoga Saksama.

JAKARTA, DDTCNews - Ditjen Pajak bersiap menyambut musim penyampaian Surat Pemberitahuan (SPT). Hingga kini, jutaan data sudah dikantongi otoritas pajak.

Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Humas Ditjen Pajak Hestu Yoga Saksama mengatakan hingga Senin (25/2/2019) tercatat sudah 1,2 juta Surat Pemberitahuan (SPT) dari wajib pajak (WP) yang masuk melalui saluran elektronik atau e-filing.

Sebagian besar merupakan SPT wajib pajak orang pribadi. "Sampai Senin sudah 1,2 juta SPT dilaporkan melalui e-filing. Dari jumlah itu, 61 ribu merupakan SPT badan, sisanya WP orang pribadi," katanya di Kantor Ditjen Pajak, Senin (25/2/2019).

Baca Juga:
Catat! WP Ini Tak Kena Sanksi Denda Meski Telat Lapor SPT Tahunan

Hestu mengatakan infrastruktur untuk menunjang penyampaian SPT tahun ini akan lebih baik. Perbaikan sudah dilakukan untuk mendukung hajatan tahunan otoritas pajak tersebut.

Perbaikan penting yang dilakukan Ditjen Pajak tahun ini adalah menambah jumlah server. Jika pada tahun lalu terdapat 10 server yang melayani e-filing, angkanya ditambah menjadi 14 server untuk tahun ini.

Perbaikan layanan tersebut diharapkan dapat memudahkan masyarakat untuk menyampaikan SPT. Dengan demikian, kepatuhan formal dapat ditingkatkan dari posisi 71% pada 2018.

Baca Juga:
Meski Lewat Tenggat Waktu, DJP Minta WP OP Tetap Lapor SPT Tahunan

Pada sisi lain, target kepatuhan secara detail belum dibuka otoritas pajak. Hitung-hitungan resmi disebutkan Hestu akan keluar dalam satu pekan ke depan.

Sebagai informasi, kepatuhan formal pada 2018 tercatat sebanyak 12,55 juta WP. Angka ini secara persentase mencapai 71% dari 17,65 WP yang wajib menyampaikan SPT tahun lalu.

"Nah untuk 2019, mohon maaf belum bisa saya sampaikan datanya, targetnya. Tetapi kita tetap akan berusaha meningkatkan level kepatuhan yang sekarang baru 71% itu," imbuhnya. (Bsi)


Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Sabtu, 27 April 2024 | 10:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Catat! WP Ini Tak Kena Sanksi Denda Meski Telat Lapor SPT Tahunan

Sabtu, 27 April 2024 | 09:00 WIB KEPATUHAN PAJAK

Meski Lewat Tenggat Waktu, DJP Minta WP OP Tetap Lapor SPT Tahunan

Jumat, 26 April 2024 | 15:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Sudah Lapor SPT Tapi Tetap Terima STP, Bisa Ajukan Pembatalan Tagihan

Jumat, 26 April 2024 | 13:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Tinggal 4 Hari, DJP: WP Badan Jangan Sampai Telat Lapor SPT Tahunan

BERITA PILIHAN
Sabtu, 27 April 2024 | 10:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Catat! WP Ini Tak Kena Sanksi Denda Meski Telat Lapor SPT Tahunan

Sabtu, 27 April 2024 | 10:03 WIB BERITA PAJAK SEPEKAN

Wajib Pajak Siap-Siap Ditunjuk DJP, Ikut Uji Coba Coretax System

Sabtu, 27 April 2024 | 10:00 WIB PENDAPATAN DAERAH

Mendagri Minta Pemda Ambil Terobosan Demi Tingkatkan PAD

Sabtu, 27 April 2024 | 09:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK

RKP 2025 Disusun Meski RPJPN Belum Diundangkan, Ini Alasan Bappenas

Sabtu, 27 April 2024 | 09:00 WIB KEPATUHAN PAJAK

Meski Lewat Tenggat Waktu, DJP Minta WP OP Tetap Lapor SPT Tahunan

Sabtu, 27 April 2024 | 07:30 WIB PERTUMBUHAN EKONOMI

Sri Mulyani Proyeksikan Ekonomi RI Tumbuh 5,17% di Kuartal I/2024

Jumat, 26 April 2024 | 17:30 WIB REFORMASI PAJAK

Reformasi Pajak, Menkeu Jamin Komitmen Adopsi Standar Pajak Global

Jumat, 26 April 2024 | 17:00 WIB KAMUS PAJAK DAERAH

Apa Itu PBJT Jasa Parkir dan Retribusi Parkir?