TIPS PAJAK

Cara Mudah Cek Nomor NTPN di DJP Online

Ringkang Gumiwang | Jumat, 08 Mei 2020 | 15:45 WIB
Cara Mudah Cek Nomor NTPN di DJP Online

NOMOR Transaksi Penerimaan Negara (NTPN) adalah nomor bukti transaksi penerimaan yang diterbitkan melalui Modul Penerimaan Negara (MPN). Nomor NTPN akan berupa kombinasi huruf dan angka sebanyak 16 digit.

Setiap wajib pajak yang melakukan pembayaran pajak, baik itu ke Bank Persepsi atau Kantor Pos Persepsi, akan mendapatkan kode NTPN. Umumnya, NTPN akan tercantum pada Bukti Penerimaan Surat dan Bukti Penerimaan Negara (BPN).

Oleh karena itu, Anda wajib memeriksa dan memastikan bahwa NTPN telah tercantum jelas pada BPN atau bukti setoran lainnya yang dianggap setara kedudukannya. Apalagi, NTPN ini juga bakal dipakai untuk pelaporan pajak.

Baca Juga:
Ingat, Pakai e-Bupot 21/26 Tidak Butuh Installer Lagi Seperti e-SPT

Namun tidak jarang, pelaporan surat pemberitahuan (SPT) Masa atau SPT Tahunan Pajak justru terhambat lantaran NTPN kurang jelas/tercecer/tidak valid, atau bukti bayar pajak hilang. Lantas, bagaimana cara untuk mencari tahu NTPN Anda sendiri?

Kali ini, DDTCNews akan membahas cara mudah memperoleh NTPN Anda secara online, yakni melalui DJP Online. Tak hanya NTPN, Anda juga bisa mencari detail pembayaran pajak lainnya.

Pertama-tama cek pembayaran dengan membuka ID Biling terlebih dahulu. Kemudian, ID Biling tersebut di-copy. Setelah itu akses DJP Online melalui www.pajak.go.id. Setelah itu, Login dengan mengisi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan password Anda.

Baca Juga:
WP Mengaku Masih Bisa Pakai e-SPT Padahal Sudah Tutup, DJP Ungkap Ini

Setelah itu klik menu Layanan, lalu pilih Rumah Konfirmasi Dokumen. Di sini ada dua pilihan Konfirmasi Dokumen atau Konfirmasi NTPN. Klik Konfirmasi NTPN. Selanjutnya pilih berdasarkan kode biling.

Lalu masukkan ID Biling pada kolom kata kunci. Cek kembali apakah benar. Lalu isi captcha. Setelah itu klik Cari. Kemudian, Anda bisa melihat nomor NTPN, kode billing, kode jenis pajak dan data lain sebagainya. Selesai. Bagaimana? Mudah, kan? (Bsi)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 25 April 2024 | 18:30 WIB TIPS PAJAK

Cara Ajukan e-SKTD untuk Perusahaan Pelayaran Niaga Nasional

Kamis, 25 April 2024 | 15:45 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Ingat, Pakai e-Bupot 21/26 Tidak Butuh Installer Lagi Seperti e-SPT

Selasa, 23 April 2024 | 17:30 WIB TIPS PAJAK

Cara Buat Kode Billing atas Pemotongan PPh Final UMKM

Kamis, 18 April 2024 | 15:00 WIB TIPS PAJAK

Cara Buat Surat Pernyataan Wajib Pajak Non-Efektif

BERITA PILIHAN
Kamis, 25 April 2024 | 19:00 WIB KEBIJAKAN PAJAK

Pegawai Diimbau Cek Kebenaran Pemotongan PPh 21 oleh Pemberi Kerja

Kamis, 25 April 2024 | 18:54 WIB PERMENKOP UKM 2/2024

Level SAK yang Dipakai Koperasi Simpan Pinjam Tidak Boleh Turun

Kamis, 25 April 2024 | 18:30 WIB TIPS PAJAK

Cara Ajukan e-SKTD untuk Perusahaan Pelayaran Niaga Nasional

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Tagihan Listrik dan Air dalam Sewa Ruangan Kena PPN, Begini Aturannya

Kamis, 25 April 2024 | 17:45 WIB DITJEN PERIMBANGAN KEUANGAN

Imbauan DJPK Soal Transfer ke Daerah pada Gubernur, Sekda, hingga OPD

Kamis, 25 April 2024 | 17:30 WIB KEBIJAKAN ENERGI

Pemerintah Siapkan Tarif Royalti 0% untuk Proyek Hilirisasi Batu Bara

Kamis, 25 April 2024 | 16:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

WP Tak Lagi Temukan Menu Sertel di e-Nofa, Perpanjangan Harus di KPP

Kamis, 25 April 2024 | 15:45 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Ingat, Pakai e-Bupot 21/26 Tidak Butuh Installer Lagi Seperti e-SPT