TATA KELOLA ORGANISASI

Sri Mulyani Rombak Jajaran Eselon III, Ada 62 Kepala KPP Baru

Redaksi DDTCNews
Selasa, 17 September 2019 | 11.00 WIB
Sri Mulyani Rombak Jajaran Eselon III, Ada 62 Kepala KPP Baru

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. 

JAKARTA, DDTCNews – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan pengarahan kepada beberapa pejabat eselon III yang baru saja dilantik pada hari ini. Sejumlah Kantor Pelayanan Pajak (KPP) dipimpin oleh seorang kepala baru hasil promosi maupun mutasi.

Ada 129 pejabat eselon III Kemenkeu yang dilantik pada hari ini, Selasa (17/9/2019). Para pejabat itu berasal dari Sekretariat Jenderal (1 orang), Ditjen Anggaran (11 orang), Ditjen pajak (112 orang), serta Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (5 orang).

“Saya selalu menekankan bahwa fungsi eselon III itu sangat strategis. Andalah the real organisational mover. Anda engine dari organisasi kita. Anda menentukan sikap dan tone dari organisasi kita,” ungkap Sri Mulyani.

Dengan demikian, sambungnya, pejabat eselon III bisa menjadi titik kuat sekaligus titik lemah organisasi. Menurutnya, posisi pejabat eselon III sangat penting untuk menyulut semangat sekaligus menciptakan komitmen dan ketertarikan serta dedikasi dari jajaran staf Kemenkeu.

Tidak mengherankan jika pengalaman dan integritas pejabat eselon III sangat penting. Apalagi, saat ini, otoritas fiskal tengah banyak merekrut pegawai muda lulusan terbaik. Pejabat eselon III harus mampu menjadi contoh yang baik bagi aparatur sipil negara (ASN) yang baru.

“Apa yang anda lakukan, yang anda perbuat, yang anda ucapkan itu menjadi suatu investasi kepada jajaran kita terutama yang baru masuk. Anda jadi penentu dalam membentuk karakter dan sikap profesionalitas dari generasi muda di Kementerian Keuangan,” tegas Sri Mulyani.

Dari 129 pejabat eselon III tersebut, sebanyak 65 pejabat merupakan penerima promosi dari eselon IV ke eselon III. Selanjutnya, ada 58 pejabat mutasi dan 6 pejabat penerima pengukuhan karena reorganisasi dan pengangkatan kembali dalam jabatan.

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia tersebut menegaskan mutasi dan promosi merupakan penyegaran bagi organisasi sekaligus bentuk kepercayaan yang diberikan oleh organisasi atas kompetensi para individu pejabat tersebut.

Dari jumlah pejabatan eselon III yang dilantik, ada 62 pejabat yang mengisi posisi sebagai Kepala KPP yang tersebar di 27 Kantor Wilayah DJP. Berikut rincian pejabat eselon III yang dilantik pada hari ini.

Daftar Nama Pejabat Eselon III yang Dilantik

A. SEKRETARIAT JENDERAL
1Ihram PramantikaKepala Bidang Pengembangan Sistem Informasi pada Pusintek
B. DIREKTORAT JENDERAL ANGGARAN
Pada Direktorat Penyusunan APBN
1Rice KrisnawatiKasubdit. Penyusunan Anggaran Belanja Negara III  
2Heru WibowoKasubdit. Penyusunan Pembiayaan Anggaran dan Penganggaran Risiko Fiskal  
Pada Direktorat PNBP Sumber Daya Alam dan Kekayaan Negara Dipisahkan
3Tuan Supriadi SinagaKasubdit. Penerimaan Sumber Daya Alam Minyak dan Gas Bumi
4John David SiburianKasubdit. Penerimaan Sumber Daya Alam Non Minyak dan Gas Bumi
5Hidayat Kusumo RahardjoKasubdit. Penerimaan Kekayaan Negara Dipisahkan
6SupriyadiKasubdit. Potensi dan Pengawasan PNBP Sumber Daya Alam dan Kekayaan Negara Dipisahkan
7Dyah KusumawatiKasubdit. Peraturan dan Dukungan Teknis PNBP Sumber Daya Alam dan Kekayaan Negara Dipisahkan
Pada Direktorat PNBP Kementerian/Lembaga
8Gunawan MargiantoKasubdit. Potensi, Penerimaan, dan Pengawasan Kementerian/Lembaga I
9Dendy KoskaKasubdit. Potensi, Penerimaan, dan Pengawasan Kementerian/Lembaga II
10Diah Dwi UtamiKasubdit. Potensi, Penerimaan, dan Pengawasan Kementerian/Lembaga III
11Ade PermadiKasubdit. Peraturan dan Dukungan Teknis PNBP Kementerian/Lembaga
C. DIREKTORAT JENDERAL PAJAK
Pada Direktorat Pemeriksaan dan Penagihan
1Yond RizalKasubdit. Kerjasama dan Dukungan Pemeriksaan
Pada Direktorat Data dan Informasi Perpajakan
2Ahmad Tirto NugrohoKasubdit. Tata Kelola Data dan Informasi
3Arman ImranKasubdit. Risiko Kepatuhan Wajib Pajak dan Sains Data
Pada Direktorat Teknologi Informasi dan Komunikasi
4Agus SudiasmoroKasubdit. Pengembangan Sistem Pendukung Perpajakan
Pada Direktorat Perpajakan Internasional
5Leli ListianawatiKasubdit. Perjanjian dan Kerjasama Perpajakan Internasional
6Dwi AstutiKasubdit. Pencegahan dan Penanganan Sengketa Perpajakan Internasional
7Rachman Ferry IsfiantoKasubdit. Pertukaran Informasi Perpajakan Internasional
Pada Kanwil DJP Wajib Pajak Besar
8Rudi FitrisKepala Bagian Umum
Pada Kanwil DJP Jakarta Khusus
9Mokhamad KhifniKepala KPP Penanaman Modal Asing Enam
Pada Kanwil DJP Aceh
10Gunawan Agung WaskitoKepala Bagian Umum
11Rundy Satria NugrahaKabid. Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan
12Indra JayapranaKabid. Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan
13Rahmad SiswoyoKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
14Irwan MartisKepala KPP Pratama Banda Aceh
15Nugroho NurcahyonoKepala KPP Pratama Aceh Besar
16SubandiyonoKepala KPP Pratama Lhokseumawe
17SusantoKepala KPP Pratama Bireuen
18Stefanus Hajar Banu SujitaKepala KPP Pratama Subulussalam
Pada Kanwil DJP Sumatera Utara I
19Bismar FahlerieKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
20Syukri SyaukaniKepala KPP Pratama Medan Barat
Pada Kanwil DJP Sumatera Utara II
21Sri HartiwiekKepala Bagian Umum
22Andjar SusantoKabid. Pendaftaran, Ekstensifikasi, dan Penilaian
23Mukhammad Faisal ArtjanKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
24Womsiter SinagaKepala KPP Pratama Tebing Tinggi
25Arum SumengkarKepala KPP Pratama Rantau Prapat
26Jhon Piker SimamoraKepala KPP Pratama Pematang Siantar
Pada Kanwil DJP Kepulauan Riau
27RachmatKabid. Pendaftaran, Ekstensifikasi, dan Penilaian
28Affan NurulimanKabid. Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan
29SirmuKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
30Achmad AminKepala KPP Madya Batam
31Eko Cahyo WicaksonoKepala KPP Pratama Bintan
Pada Kanwil DJP Sumatera Barat dan Jambi
32Sri IndriyantaKabid. Pendaftaran, Ekstensifikasi, dan Penilaian
33Sabiqoh Faqih SyaghiefKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
34Maulana AbdullahKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
35AkhirruddinKepala KPP Pratama Bukittinggi
36Yesti MilzaKepala KPP Pratama Solok
37Gorga ParlaunganKepala KPP Pratama Payakumbuh
38Teguh Hadi WardoyoKepala KPP Pratama Bangko
Pada Kanwil DJP Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung
39Wahyu Widodo RodhiyawanKabid. Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan
40Heny PurwantiKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
41Moersalin Ananda PutraKepala KPP Pratama Lahat
Pada Kanwil DJP Bengkulu dan Lampung
42Sugeng WibowoKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
43IsmailKepala KPP Pratama Tanjung Karang
44Ery HeriawanKepala KPP Pratama Curup
Pada Kanwil DJP Jakarta Pusat
45Ba`i NurhidayatKepala KPP Pratama Jakarta Tanah Abang Tiga
Pada Kanwil DJP Jakarta Barat
46Binsar PangaribuanKabid. Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan
Pada Kanwil DJP Jakarta Selatan I
47Stevanus Herdi Pardamaian AruanKepala KPP Madya Jakarta Selatan I
Pada Kanwil DJP Jakarta Selatan II
48Dwi Akhmad SuryadidjayaKabid. Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan
49Sony Frans AbramKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
50Agustinus Dicky HaryadiKepala KPP Pratama Jakarta Pasar Minggu
Pada Kanwil DJP Jakarta Timur
51Widi WidodoKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
Pada Kanwil DJP Jakarta Utara
52Dadan RamdaniKepala KPP Madya Jakarta Utara
53Yanu AsmadiKepala KPP Pratama Jakarta Pademangan
Pada Kanwil DJP Banten
54Yustinus Herri SulistyoKabid. Pendaftaran, Ekstensifikasi, dan Penilaian
55Muktia Agus Budi SantosaKepala KPP Pratama Serpong
56IsmailKepala KPP Pratama Pandeglang
Pada Kanwil DJP Jawa Barat I
57Rustana Muhamad Mulud AsroemKabid. Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan
58Adriana Hermawati KoraagKepala KPP Pratama Tasikmalaya
59Yuddi HariyantoKepala KPP Pratama Ciamis
Pada Kanwil DJP Jawa Barat II
60Basuki PrijonoKepala KPP Madya Bekasi
61Johny VictorKepala KPP Pratama Cikarang Utara
Pada Kanwil DJP Jawa Barat III
62Donna Dian Sukma ZulfriedaKepala KPP Pratama Ciawi
Pada Kanwil DJP Jawa Tengah II
63Suryono AribowoKepala KPP Pratama Purwokerto
64Agus Hernawanto PurnomoKepala KPP Pratama Sukoharjo
65Hidayat SiregarKepala KPP Pratama Temanggung
Pada Kanwil DJP Daerah Istimewa Yogyakarta
66Agustina SiswandariKabid. Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan
67Christijanto Wahju PurwoistijokoKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
Pada Kanwil DJP Jawa Timur I
68Janita SunarsasiKepala Bagian Umum
69Fadjar Adi PrabawaKepala KPP Pratama Surabaya Sawahan
Pada Kanwil DJP Jawa Timur II
70Ahmad FudholiKepala Bagian Umum
71Aporen SiregarKabid. Pendaftaran, Ekstensifikasi, dan Penilaian
72Joga SaksonoKepala KPP Pratama Gresik Utara
Pada Kanwil DJP Kalimantan Barat
73Arif Mahmudin ZuhriKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
74Porman Romianna ManihurukKepala KPP Pratama Pontianak Timur
75Dudung KurniawanKepala KPP Pratama Sintang
Pada Kanwil DJP Kalimantan Selatan dan Tengah
76Sri AndahyaniKepala Bagian Umum
77Budi SusilaKabid. Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan
78Lena HayatiKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
79Aprinto BerliantoKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
80DahliaKepala KPP Pratama Pangkalanbun
81Eko Prihariyanto WibowoKepala KPP Pratama Banjarmasin Utara
Pada Kanwil DJP Kalimantan Timur dan Utara
82Riswan TaufikKepala KPP Pratama Samarinda Ulu
83Gerrits Parlaungan TampubolonKepala KPP Pratama Tarakan
84Arief HartonoKepala KPP Pratama Tenggarong
Pada Kanwil DJP Sulawesi Selatan, Barat, dan Tenggara
85Hendrayana SurasantikaKabid. Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan
86Agus KuncaraKepala KPP Pratama Makassar Selatan
87Yusan JubiantaraKepala KPP Pratama Parepare
88Khris RolantoKepala KPP Pratama Palopo
89Wawan RidwanKepala KPP Pratama Bantaeng
90Sulistyo NugrohoKepala KPP Pratama Maros
91Jarod Sri RaharjoKepala KPP Pratama Kolaka
92Waskito Eko NugrohoKepala KPP Pratama Baubau
Pada Kanwil DJP Sulawesi Utara, Tengah, Gorontalo, dan Maluku Utara
93Yul HeriawanKabid. Pendaftaran, Ekstensifikasi, dan Penilaian
94Andrew ValentinoKepala KPP Pratama Toli Toli
95Herry WirawanKepala KPP Pratama Ternate
Pada Kanwil DJP Bali
96Ramos IrawadiKabid. Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan
97Andri Puspo HeriyantoKepala KPP Pratama Singaraja
98Vincentius SukamtoKepala KPP Pratama Badung Selatan
Pada Kanwil DJP Nusa Tenggara
99Devi Sonya AdrinceKabid. Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat
100Lili Kencana RianiKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
101I Wayan NuryanaKepala KPP Pratama Raba Bima
102Mokh. SolikhunKepala KPP Pratama Sumbawa Besar
103Agung SumaryawanKepala KPP Pratama Praya
104Denny ChristiantoKepala KPP Pratama Maumere
105Nurdin EdwinKepala KPP Pratama Ende
Pada Kanwil DJP Papua dan Maluku
106Hery SumartonoKabid. Data dan Pengawasan Potensi Perpajakan
107T.B. SofiuddinKabid. Pendaftaran, Ekstensifikasi, dan Penilaian
108Budi SusiloKabid. Pemeriksaan, Penagihan, Intelijen, dan Penyidikan
109Riztiar ArintaKabid. Keberatan, Banding, dan Pengurangan
110I Made Agus Hari SentanaKepala KPP Pratama Ambon
111Panca KurniawanKepala KPP Pratama Sorong
112TirtaKepala KPP Pratama Timika
D. BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KEUANGAN
1Widya NovitaKabid. Pengelolaan Tes Terpadu pada Pusdiklat Pengembangan SDM
2MaisarohKabid. Evaluasi dan Pelaporan Kinerja pada Pusdiklat Anggaran dan Perbendaharaan
3Iqbal SoenardiKabag. Tata Usaha pada Pusdiklat Anggaran dan Perbendaharaan
4Unggul Kusalawan RespatiadiKabid. Perencanaan dan Pengembangan Diklat pada Pusdiklat Pajak
5Fariz WazdiKabid. Evaluasi dan Pelaporan Kinerja pada Pusdiklat Bea dan Cukai

Sumber: Keterangan Pers Kemenkeu.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.