BARANG larangan dan pembatasan (lartas) adalah barang yang dilarang dan/atau dibatasi pemasukan atau pengeluarannya ke dalam maupun dari daerah pabean. Istilah lartas kerap dijumpai dalam pemberitaan seputar ekspor-impor barang.
Sejumlah barang memang dilarang atau dibatasi ekspor-impornya. Hal ini di antaranya untuk melindungi kepentingan nasional. Barang lartas tercantum dalam sebuah daftar yang diterbitkan oleh instansi teknis kepada menteri keuangan dan diawasi oleh Ditjen Bea Cukai (DJBC).
Instansi teknis yang dimaksud adalah instansi yang berwenang menetapkan peraturan lartas atas barang ekspor-impor. Instansi itu di antaranya seperti Kementerian Perdagangan, Kementerian Kesehatan, Kementerian kehutanan, dan Kementerian Lingkungan Hidup.
Barang-barang yang terkena lartas tidak bisa diimpor atau diekspor secara sembarangan. Sebab, barang-barang tersebut memerlukan izin dari instansi teknis agar bisa diimpor atau diekspor. Adapun DJBC bertugas untuk mengawasi pemasukan dan pengeluaran barang yang masuk kategori Lartas.
Terkait dengan pengawasan tersebut, DJBC berwenang menegah barang yang masuk kategori lartas tapi tidak dilengkapi dengan perizinan dari instansi teknis terkait. Oleh karenanya, penting untuk mengetahui apakah barang yang akan kita ekspor-impor termasuk dalam kategori lartas atau tidak.
Terlebih, ketentuan tentang lartas berlaku untuk semua jenis impor. Impor tersebut termasuk melalui skema barang kiriman (via ekspedisi lintas negara) dan juga melalui skema barang bawaan penumpang yang baru datang di terminal kedatangan internasional.
Nah, DDTCNews kali ini akan membahas cara mengetahui apakah barang yang akan kita ekspor-impor termasuk kategori lartas atau tidak. Informasi mengenai barang lartas di antaranya dapat diketahui melalui layanan Indonesia National Trade Repository (INTR).
Untuk dapat mengakses layanan INTR, mula-mula kunjungi laman https://www.insw.go.id/intr. Pada halaman pertama, akan terlihat fitur kolom pencarian HS/uraian HS. Masukan HS code atau uraian barang yang Anda ketahui, lalu tekan enter. Misal, HS Code 392620 atau ketik pakaian.
Sistem secara otomatis akan memproses pencarian. Hasil pencarian akan menunjukkan HS Code dan uraian barang sesuai dengan informasi yang Anda masukkan. Klik detail untuk mengetahui informasi lebih lanjut.
Terdapat beragam informasi yang tersaji atas HS code atau uraian barang yang Anda pilih. Untuk informasi seputar lartas, klik bagian Regulasi Impor (Tata Niaga Border/Lartas). Pada bagian tersebut akan ditunjukkan apakah barang Anda termasuk lartas atau tidak.
Hal itu terlihat dari ada tidaknya perizinan yang perlu Anda urus untuk melakukan impor. Apabila terdapat izin yang harus dipenuhi maka sistem akan menampilkan informasi seputar izin tersebut. Informasi itu mulai dari nama izin, kode izin dan jenis komoditas, hingga dasar regulasi pengenaan Lartas. Selesai. Semoga bermanfaat.