UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA

Big Data untuk Reformasi Pajak Indonesia

Redaksi DDTCNews
Selasa, 07 Maret 2017 | 14.34 WIB
 Big Data untuk Reformasi Pajak Indonesia

Ilustrasi. (FE Universitas Atma Jaya Yogyakarta)

JAKARTA, DDTCNews – Himpunan mahasiswa program studi akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Atma Jaya Yogyakarta akan menggelar seminar nasional bertajuk Big Data untuk Reformasi Pajak Indonesia. Seminar nasional ini merupakan pembuka dari serangkaian acara Accounting Week 2017 “Akuntansi: Ambeg Utama Ing Makarya”.

Acara akan dihelat pada Sabtu, 11 Maret 2017 pukul 07.00 WIB dan bertempat di Indraprasta Ballroom Sahid Jaya Yogyakarta Hotel & Convention, Jl. Babarsari Yogyakarta.

Adapun yang menjadi narasumber dalam seminar nasional 2017 ini adalah Darussalam (Managing Partner DDTC), Fajar Muharandy (Colsulting Manager, Analytics Ecosystem Architect of Teradata Indonesia), dan perwakilan dari PT Mandiri Tbk.

Penggunaan big data belakangan ini kian populer di kalangan penggiat teknologi informasi (IT) maupun perusahaan berbasis teknologi di seluruh dunia. Penggunaan big data dalam pajak diyakini dapat menimbulkan peluang yang besar khususnya dalam hal ekstensifikasi perpajakan.

Melalui pemanfaatan big data, pemerintah yakin akan memperoleh informasi khususnya mengenai kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh wajib pajak. Informasi tersebut nantinya dapat digunakan untuk melakukan profiling data wajib pajak.

Dengan demikian, teknologi big data ini diyakini mampu meningkatkan penerimaan negara khususnya pajak serta mendukung upaya pemerintah yang akan melakukan reformasi di bidang perpajakan yang saat ini masih dalam pembahasan pemerintah.

Pendaftaran peserta seminar dapat dilakukan di Lobby Kecil Gd. Bonaventura FE UAJY atau menghubungi contact person Yohana (082167953268) atau Audrey (082214379898). Peserta akan dikenakan biaya sebesar Rp55.000. (Amu) 

Editor :
Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.