AMERIKA SERIKAT

Deal Greenland Tercapai, Trump Batalkan Bea Masuk Tambahan untuk Eropa

Muhamad Wildan
Jumat, 23 Januari 2026 | 12.30 WIB
Deal Greenland Tercapai, Trump Batalkan Bea Masuk Tambahan untuk Eropa
<p>Presiden Amerika Serikat Donald Trump. REUTERS/Nathan Howard</p>

WASHINGTON D.C., DDTCNews - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump membatalkan pengenaan bea masuk tambahan sebesar 10% atas barang impor dari Denmark, Norwegia, Swedia, Prancis, Jerman, Inggris, Belanda, dan Finlandia.

Bea masuk yang rencananya akan mulai berlaku pada 1 Februari 2026 tersebut diputuskan batal seiring dengan tercapainya pemahaman atas kerangka kesepakatan mengenai pengelolaan Greenland dan kawasan Arktik.

"Berdasarkan pertemuan yang sangat produktif dengan Sekjen NATO Mark Rutte, kami telah bentuk kerangka kesepakatan masa depan mengenai Greenland dan seluruh kawasan Arktik. Bila terwujud, kesepakatan ini akan menjadi solusi bagi AS dan NATO," katanya, Jumat (23/1/2026).

Dengan kerangka kesepakatan tersebut, pemerintah AS berencana membangun sistem pertahanan udara bernama Golden Dome di Greenland.

Trump menunjuk Wakil Presiden JD Vance, Menteri Luar Negeri AS Marco Rubio, dan Utusan Khusus Steve Witkoff untuk melakukan negosiasi dalam kesepakatan terkait dengan Greenland dan kawasan Arktik.

Sementara itu, pihak NATO meyakini kerangka kesepakatan mengenai pengelolaan Greenland tidak akan melanggar kedaulatan Denmark atas pulau tersebut.

Juru Bicara Nato Allison Hart menyebut kerangka kesepakatan yang disusun bakal menjadi landasan bagi para anggota NATO untuk menjaga keamanan di kawasan Arktik.

"Negosiasi antara Denmark, Greenland, dan AS akan terus berlanjut dengan tujuan untuk memastikan Rusia dan China tidak pernah mendapatkan pijakan—secara ekonomi atau militer—di Greenland," tuturnya seperti dilansir aljazeera.com. (rig)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Ingin selalu terdepan dengan kabar perpajakan terkini?Ikuti DDTCNews WhatsApp Channel & dapatkan berita pilihan di genggaman Anda.
Ikuti sekarang
News Whatsapp Channel
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.