PEKAN INKLUSI 2018

DJP Gelar Workshop Jurnalistik Perpajakan untuk Mahasiswa

Redaksi DDTCNews | Jumat, 26 Oktober 2018 | 15:43 WIB
DJP Gelar Workshop Jurnalistik Perpajakan untuk Mahasiswa

JAKARTA, DDTCNews – Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak menggelar workshop penulisan berita sebagai bagian dari agenda Pekan Inklusi 2018. Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan tambahan bagi peserta workshop dalam bidang jurnalistik khususnya jurnalistik perpajakan.

Workshop penulisan berita akan digelar pada 6 november 2018 pukul 08:00-15:30 WIB di Aula Cakti Buddhi Bakti Gedung Mar’ie Muhammad lantai 2 Kantor Pusat Ditjen Pajak, Jalan Jeneral Gatot Subroto Kavling 40-42, Jakarta.

Acara yang dikhususkan untuk mahasiswa/i ini diisi Jurnalis Tempo Bagja Hidayat dan penulis internal Ditjen Pajak. Calon peserta dibatasi hanya dari universitas yang telah bekerja sama dengan Ditjen Pajak.

Baca Juga:
Webinar SP2DK: Kunci Memitigasi Risiko & Kepatuhan Pajak yang Efektif

Mahasiswa yang bisa mengikuti workshop ini dibatasi hanya 100 peserta. Adapun universitas yang sudah bekerja sama dengan Ditjen Pajak dan diperkenankan untuk mengikuti workshop ini antara lain:

  1. Akademi Sekretaris Budhi Luhur;
  2. Institut Pertanian Bogor;
  3. Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN);
  4. Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia (STIAMI);
  5. STIE Perbanas;
  6. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta;
  7. Universitas Bina Nusantara;
  8. Universitas Gunadarma;
  9. Universitas Indonesia;
  10. Universitas Pakuan;
  11. Universitas Tarumanegara; dan
  12. Universitas Trisakti.

Bagi calon peserta yang berminat bisa menghubungi Hani Hastiwi 0857-1771-7741, Arif Hasibuan 0852-6240-2609, kantor pusat Ditjen Pajak 021-5250208 dan 021-5251609 extension 51601, atau mengirim surel ke [email protected].

Selain itu, calon peserta juga bisa mengunjungi laman workshop di sini untuk melakukan pendaftaran atau laman informasi di sini untuk informasi lebih lengkap. (Amu)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Kamis, 07 Maret 2024 | 17:07 WIB DDTC ACADEMY - EXCLUSIVE WEBINAR

Webinar SP2DK: Kunci Memitigasi Risiko & Kepatuhan Pajak yang Efektif

Rabu, 06 Maret 2024 | 17:15 WIB UNIVERSITAS INDONESIA

FEB UI dan DDTC Jalin Kerja Sama Pendidikan Pajak

Rabu, 06 Maret 2024 | 15:55 WIB UNIVERSITAS INDONESIA

Perkembangan Teknologi Jadikan Prospek Profesi Pajak Makin Luas

Rabu, 06 Maret 2024 | 15:15 WIB UNIVERSITAS INDONESIA

FEB UI Tanda Tangani Kerja Sama Pendidikan dengan DDTC

BERITA PILIHAN
Rabu, 24 April 2024 | 18:50 WIB PERMENKOP UKM 2/2024

Koperasi Simpan Pinjam Modal Rp5 Miliar, Lapkeu Wajib Diaudit AP

Rabu, 24 April 2024 | 18:00 WIB KAMUS PAJAK DAERAH

Apa Itu PBJT Jasa Perhotelan di UU HKPD?

Rabu, 24 April 2024 | 17:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Awasi WP Grup, DJP Bakal Reorganisasi Kanwil LTO dan Kanwil Khusus

Rabu, 24 April 2024 | 17:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Urus NTPN Hilang? Ini Beberapa Solusi yang Bisa Dilakukan Wajib Pajak

Rabu, 24 April 2024 | 16:50 WIB PAJAK PENGHASILAN

DJP Sebut Tiap Perusahaan Bebas Susun Skema Pemberian THR dan Bonus

Rabu, 24 April 2024 | 16:45 WIB PENGADILAN PAJAK

Patuhi MK, Kemenkeu Bersiap Alihkan Pembinaan Pengadilan Pajak ke MA

Rabu, 24 April 2024 | 16:30 WIB ADMINISTRASI PAJAK

DJP Tegaskan Tak Ada Upaya ‘Ijon’ Lewat Skema TER PPh Pasal 21

Rabu, 24 April 2024 | 16:30 WIB KPP MADYA TANGERANG

Lokasi Usaha dan Administrasi Perpajakan WP Diteliti Gara-Gara Ini

Rabu, 24 April 2024 | 15:30 WIB KEPATUHAN PAJAK

DJP: 13,57 Juta WP Sudah Laporkan SPT Tahunan hingga 23 April 2024