LOMBA MENULIS DDTCNEWS 2024

Deadline Lomba Dimajukan, 50 Artikel Terbaik Dirilis Jadi Buku DDTC

Redaksi DDTCNews
Kamis, 15 Agustus 2024 | 07.00 WIB
Deadline Lomba Dimajukan, 50 Artikel Terbaik Dirilis Jadi Buku DDTC

Rancangan sampul depan buku Gagasan Perpajakan untuk Prabowo-Gibran yang memuat 50 artikel terbaik Lomba Menulis DDTCNews pada 2024.

JAKARTA, DDTCNews - Kabar gembira! Selain total hadiah senilai Rp52 juta untuk 17 pemenang, DDTCNews akan mempublikasikan 50 artikel terbaik lomba menulis 2024 dalam sebuah buku. Adapun buku ini akan diterbitkan langsung oleh DDTC.

Dengan demikian, sebanyak 50 artikel terbaik tidak hanya dipublikasikan pada situs web DDTCNews, tetapi juga disatukan menjadi 1 buku. Hal ini bertepatan dengan momentum peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-17 DDTC.

Dengan tema lomba Pemerintah Baru, Kebijakan Pajak Baru?, gagasan yang disampaikan para peserta melalui artikel juga sangat penting sebagai masukan kepada pemerintahan baru di bawah presiden dan wakil presiden terpilih, yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Nantinya, penerbitan buku yang rencananya berjudul Gagasan Perpajakan untuk Prabowo-Gibran akan melengkapi program Pajak dan Politik: Suaramu, Pajakmu. Dalam program ini, DDTCNews juga sudah merilis hasil survei bertajuk Saatnya Parpol dan Capres Bicara Pajak.

Buku ini akan disunting langsung oleh Founder DDTC Darussalam dan Danny Septriadi, Director of DDTC Fiscal Research & Advisory B. Bawono Kristiaji, serta Pemimpin Redaksi DDTCNews Kurniawan Agung Wicaksono.

Oleh karena itu, DDTCNews berharap dengan para peserta lomba dapat menyampaikan gagasan orisinal dalam artikel terbaiknya. Hingga saat ini, DDTCNews sudah menerima puluhan artikel dari para penulis di berbagai daerah Indonesia.

Rencananya, buku ini akan diterbitkan pada Senin, 21 Oktober 2024. Hal ini bertepatan dengan momentum pelantikan atau pengucapan sumpah/janji presiden dan wakil presiden yang direncanakan pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Untuk memanfaatkan momentum yang baik tersebut, DDTCNews akan menyesuaikan linimasa atau timeline tahapan lomba. Batas akhir pengumpulan artikel yang semula jatuh pada Sabtu, 7 September 2024 dimajukan menjadi Sabtu, 31 Agustus 2024. Berikut perincian linimasa yang baru.

  • Batas akhir pengumpulan artikel: Sabtu, 31 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB.
  • Penayangan 50 artikel terbaik pada situs web DDTCNews: Senin, 2 September 2024 hingga Jumat, 4 Oktober 2024.
  • Pengumuman pemenang dan penerbitan buku: Senin, 21 Oktober 2024.

Sebagai informasi kembali, berikut ketentuan umum Lomba Menulis Artikel Pajak 2024 DDTCNews.

Tema dan Ketentuan Penulisan

  1. Tema lomba: Pemerintah Baru, Kebijakan Pajak Baru?
    Pilihan subtema:
  • Strategi baru untuk mengejar penerimaan negara 23% terhadap produk domestik bruto (PDB), baik strategi jangka pendek atau menengah
  • Mencari sumber-sumber pemungutan pajak baru
  • Langkah baru mengoptimalkan peran pajak pusat dan daerah bagi pembangunan
  • Langkah baru mengoptimalkan pengumpulan penerimaan negara bukan pajak (PNBP)
  • Kebijakan baru di bidang kepabeanan dan cukai
  1. Artikel yang dikirimkan adalah artikel yang orisinal, belum pernah dimuat di media manapun, tidak sedang diikutkan pada lomba manapun, dan tidak menggunakan bantuan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI).
    Jika pada kemudian hari diketahui ada unsur pelanggaran tersebut maka hal itu menjadi tanggung jawab penulis. Hal ini dibuktikan dengan pernyataan. Download format pernyataan di sini.
  2. Artikel ditulis dalam bahasa Indonesia pada Ms. Word dengan layout:
  • Ukuran kertas kerja: A4;
  • Margin atas, bawah, kiri, dan kanan: 2,54 cm;
  • Font: Calibri, ukuran 11;
  • Paragraf: rata kiri;
  • Panjang artikel 5.000-an karakter (tidak lebih dari 2 halaman, di luar perincian referensi atau daftar pustaka).
  1. Teknik penulisan populer ilmiah seperti artikel di surat kabar biasa (bukan makalah ilmiah).
  2. Urutan teks dari atas: Judul Artikel, Nama Penulis, Tempat Tinggal Penulis, dan Isi Artikel. Perincian referensi atau daftar Pustaka dimasukkan pada bagian bawah setelah artikel. Download format word di sini.
  3. Artikel berikut data peserta dikirimkan ke sini atau melalui laman Lomba Menulis DDTCNews 2024. Artikel diterima panitia paling lambat pada Sabtu, 31 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB.
  4. Hak tayang artikel pada situs web DDTCNews dan buku menjadi milik DDTC. Peserta tidak memiliki kewenangan untuk menarik kembali artikel yang telah tayang pada situs web DDTCNews.

Peserta Lomba

  1. Lomba terbuka untuk umum.
  2. Peserta tidak sedang bekerja/terafiliasi pada DDTC dan unit-unitnya.
  3. Pendaftaran peserta dilakukan dengan cara mengisi formulir pendaftaran serta mengirimkan file artikel dan dokumen lainnya melalui laman Lomba Menulis DDTCNews 2024.
  4. Pendaftaran diterima setelah peserta mem-follow akun Twitter, Facebook, dan Instagram DDTCNews.
  5. Setiap peserta boleh mengirimkan lebih dari 1 artikel.

Penjurian dan Penilaian

  1. Juri lomba adalah Director of DDTC Fiscal Research & Advisory B. Bawono Kristiaji; Wakil Kepala Program Studi Akuntansi School of Business and Management Universitas Kristen Petra Retnaningtyas Widuri; serta Dewan Penasihat Tax Centre Universitas Trunojoyo (UTM) Madura Gita Arasy Harwida. Ketiga juri juga terlibat aktif dalam kepengurusan Perkumpulan Tax Center dan Akademisi Pajak Seluruh Indonesia (PERTAPSI).
  2. Dalam menilai artikel, juri tidak mengetahui sama sekali identitas penulis artikel.
  3. Artikel yang dinilai juri yang merupakan hasil plagiat akan diumumkan secara terbuka.
  4. Pada tahap awal juri dan redaksi DDTCNews akan melakukan penilaian kelayakan artikel yang masuk. Jika dinilai layak, sebanyak 50 artikel akan ditayangkan di situs web DDTCNews. Sebanyak 50 artikel tersebut otomatis dinyatakan mengikuti lomba dan berkesempatan masuk dalam buku yang diterbitkan DDTC.
  5. Pada tahap kedua, juri akan menentukan 17 artikel pemenang hadiah total Rp52 juta.
  6. Penayangan artikel di situs web DDTCNews akan dilakukan pada 2 September 2024 hingga 4 Oktober 2024.
  7. Penilaian artikel didasarkan pada 3 hal, yaitu:
  • Bahasa dan teknik penulisan dengan bobot 30%;
  • Kekuatan, kebaruan, dan argumentasi gagasan dengan bobot 50%;
  • Banyaknya hit atas artikel yang ditayangkan dengan bobot 20%.
  1. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

Hadiah

  1. Sebanyak 50 artikel terbaik akan masuk dalam buku yang diterbitkan oleh DDTC.
  2. Dari 50 artikel terbaik, ada 17 pemenang yang akan mendapatkan total hadiah senilai Rp52 juta. Berikut ini perinciannya.
  • Juara 1: Rp9 juta (berupa uang tunai Rp8 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara 2: Rp7 Juta (berupa uang tunai Rp6 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara 3: Rp6 juta (berupa uang tunai Rp5 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan I: Rp5 juta (berupa uang tunai Rp4 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan II: Rp4 juta (berupa uang tunai Rp 3 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan III: Rp3,5 Juta (berupa uang tunai Rp2,5 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan IV: Rp3 juta (berupa uang tunai Rp2 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan V: Rp2,5 juta (berupa uang tunai Rp1,5 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan VI: Rp2 juta (berupa uang tunai Rp1 juta+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan VII-X: Rp1,5 juta (berupa uang tunai Rp500 ribu+buku+perpajakan DDTC)
  • Juara Harapan XI-XIV: Rp1 juta (berupa buku+perpajakan DDTC)
  1. Pajak hadiah ditanggung oleh pemenang.
  2. Pemenang akan diumumkan melalui situs DDTCNews pada Senin, 21 Oktober 2024 bertepatan dengan peluncuran buku.
  3. Penyerahan hadiah akan dilakukan setelah pengumuman pemenang.
  4. Pemenang (Juara I,II, III, serta Harapan I-XII) juga akan mendapatkan sertifikat elektronik.

Sebagai informasi, hingga saat ini, DDTC telah menerbitkan 25 buku. Berbagai publikasi tersebut adalah wujud nyata dari komitmen berbagi pengetahuan. Hal tersebut juga bagian dari pelaksanaan misi DDTC, yakni mengeliminasi informasi asimetris serta berkontribusi dalam proses perumusan kebijakan pajak untuk memastikan transformasi sistem pajak yang seimbang.

Jadi, tunggu apa lagi, sampaikan artikel terbaik Anda yang berisi gagasan orisinal. Gagasan Anda akan menjadi bagian dari sumbangsih pemikiran untuk perpajakan di Tanah Air, terutama melalui pemerintah yang baru. (kaw)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.