LITERATUR PAJAK

Versi PDF Buku Konsep Dasar Pajak DDTC: Bekal Awal Arungi Dunia Pajak

Redaksi DDTCNews
Selasa, 05 November 2024 | 14.06 WIB
Versi PDF Buku Konsep Dasar Pajak DDTC: Bekal Awal Arungi Dunia Pajak

Buku Konsep Dasar Pajak: Berdasarkan Perspektif Internasional.

JAKARTA, DDTCNews - Untuk memperluas jangkauan keterbacaan sekaligus menjadi wujud konkret berbagi pengetahuan (sharing knowledge), DDTC merilis versi PDF buku Konsep Dasar Pajak: Berdasarkan Perspektif Internasional.

Sebanyak 1.000 buku cetakan pertama April 2024 telah diterima banyak pihak, termasuk pemerintah, anggota DPR, pelaku usaha, karyawan swasta, konsultan pajak, akademisi, hingga mahasiswa. Sekarang, publik dapat mengunduh (download) versi PDF buku ini secara gratis di sini.

Buku ini ditulis oleh Founder DDTC Darussalam dan Danny Septriadi bersama dengan Tax Expert, CEO Office DDTC Atika Ritmelina Marhani. Buku ini sangat penting sebagai bekal awal setiap orang yang ingin berkecimpung atau mendalami dunia pajak.

“Buku ini tidak lekang oleh waktu (timeless) karena disusun berdasarkan pada teori dan international best practices. Buku ini sangat penting sebagai bekal awal bagi siapa pun yang ingin menyelami dan mengarungi dunia pajak agar tidak terombang-ambing,” ungkap Darussalam.

Bagaimanapun, untuk dapat mempelajari area pajak yang sangat kompleks dan dinamis diperlukan pemahaman pajak secara konseptual. Pemahaman berdasarkan pada prinsip-prinsip pajak yang baik (principles of good taxation) menjadi fondasi kokoh untuk mengetahui lebih jauh tentang pajak.

Bekerja sama dengan Perkumpulan Tax Center dan Akademisi Pajak Seluruh Indonesia (PERTAPSI), penyusunan buku ini didukung dengan berbagai literatur dari multidisiplin ilmu, tanpa membahas kebijakan, hukum, dan administrasi pajak yang berlaku di Indonesia. Dengan demikian, ulasan dalam buku ini tetap relevan meskipun peraturan perundang-undangan di Indonesia berubah.

Penulis memahami bahwa perkembangan pajak cukup dinamis karena sejalan dengan transformasi ekonomi dari waktu ke waktu. Dengan karakteristik tersebut, mempelajari pajak tidak cukup hanya dari hukum positif atau peraturan perundang-undangan.

Jika langsung memulai dan berhenti pada tataran peraturan perundang-undangan, siapa saja akan mudah ‘terombang-ambing’ saat ‘mengarungi dunia pajak’. Oleh karena itu, setiap orang perlu untuk memahami pajak secara konseptual terlebih dahulu.

Terdiri atas 11 bab, buku ini diawali dengan ulasan mengenai konsep definisi pajak; sejarah pajak dan pemberontakan; hukum, moral, dan pembelajaran pajak; prinsip-prinsip pajak; fungsi-fungsi pajak; serta pengelompokan pajak

Kemudian, konsep pengenaan, perhitungan, penetapan, dan angsuran pajak juga diulas. Penulis juga mengupas konsep pajak penghasilan; aspek internasional atas pajak penghasilan; konsep pemajakan atas perseroan dan orang pribadi sebagai pemegang saham; serta konsep pajak pertambahan nilai.

Sejumlah bab dalam Konsep Dasar Pajak: Berdasarkan Perspektif Internasional merupakan hasil saduran dari buku-buku yang telah diterbitkan DDTC sebelumnya. Artinya, untuk memperdalam pemahaman berbagai topik, pembaca dapat membaca juga buku-buku terbitan DDTC lainnya.

Buku ini sangat penting bagi pemula yang ingin mempelajari pajak. Dosen maupun mahasiswa, dapat menggunakan buku ini sebagai pegangan atau modul dalam kegiatan belajar-mengajar. Misalnya, buku ini dapat menjadi pengantar perpajakan, hukum pajak, pajak penghasilan, pajak pertambahan nilai, dan lainnya.

Kembali lagi, pembelajaran tidak hanya menyangkut hukum positif. Terlebih, dalam konteks globalisasi, pembelajaran pajak sebaiknya melihat perspektif internasional seperti yang diusung penulis. Dengan demikian, buku ini juga cocok bagi para pemangku kebijakan sebagai bahan evaluasi serta penyusunan kebijakan pajak.

Buku ini juga cocok bagi para peneliti sebagai referensi tentang prinsip-prinsip pajak yang baik. Harapannya, buku ini dapat memberikan kontribusi positif, terutama melalui peningkatan literasi pajak dan inklusi kesadaran pajak. Download versi PDF buku ini secara gratis di sini.

Sebagai informasi, hingga saat ini, DDTC telah menerbitkan 27 buku. Selain wujud nyata dari komitmen sharing knowledge, hal tersebut juga bagian dari pelaksanaan beberapa misi DDTC, yakni berkontribusi dalam perumusan kebijakan pajak dan mengeliminasi informasi asimetris.

Dirilisnya versi PDF buku Konsep Dasar Pajak: Berdasarkan Perspektif Internasional juga masih dalam momentum HUT ke-17 DDTC serta spirit Asia-Pasific Pro Bono Firm of The Year Award yang dimenangkan DDTC dari International Tax Review (ITR) London pada 2022 dan 2024. (kaw)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
user-comment-photo-profile
Havevi Yandi
baru saja
Buku Konsep Dasar Pajak DDTC sangat bermanfaat bagi mahasiswa, baik dari segi pemahaman konsep dasar perpajakan, penerapan praktisnya, maupun persiapan untuk karir di dunia perpajakan. Buku ini membantu mahasiswa untuk menguasai materi perpajakan dengan cara yang sistematis dan mudah dipahami, yang akan sangat berguna baik dalam studi akademis maupun dalam dunia profesional.
user-comment-photo-profile
Cynthia Dewi Kartika Sari
baru saja
Dengan adanya E-Book Konsep Dasar Pajak berdasarkan perspektif Internasional sangat bermanfaat dan mempermudah bagi semua yang ingin mempelajari mengenai Perpajakan terutama Perpajakan Internasional, karena dalam buku ini memuat informasi mengenai PPh, PPN dan masih banyak lagi sehingga memudahkan kita untuk mempelajari mengenai pajak dalam satu buku.
user-comment-photo-profile
Heni Febrianah
baru saja
Sebagai mahasiswa yang mengikuti kelas pajak internasional, buku *Konsep Dasar Pajak* dari DDTC tampaknya menjadi referensi yang bermanfaat untuk memahami prinsip dasar perpajakan. Buku ini dapat menjadi bekal awal yang solid dalam menjelajahi kompleksitas perpajakan global. Konteks dasar perpajakan yang dijelaskan bisa memperkuat fondasi sebelum masuk ke topik lanjutan, seperti perjanjian penghindaran pajak berganda dan kebijakan pajak lintas negara, yang sering dibahas dalam pajak internasional.
user-comment-photo-profile
NADIYA SALSABILA
baru saja
Dengan diterbitkan nya buku ini, akan sangat berguna bagi pembaca terutama kami mahasiswa akuntansi perpajakan dimana buku tersebut berisikan dasar dasar perpajakan dengan perspektif internasional yang disajikan secara ringkas dan lengkap dengan bahasa yang mudah dipahami akan sangat bermanfaat bagi kita untuk memahami perpajakan secara “konseptual” agar kedepannya dapat dengan mudah menghadapi, menyesuaikan dan memahami peraturan-peraturan perpajakan yang dinamis.
user-comment-photo-profile
Novitasari Indriyani
baru saja
Buku Konsep Dasar Pajak versi PDF sangat praktis dan cocok untuk mahasiswa Akuntansi Perpajakan. Materi dasar perkuliahan mengenai perpajakan tersedia dalam buku tersebut, sehingga dapat menjadi referensi untuk lebih memahami materi perpajakan. Karena formatnya digital, buku tersebut dapat diakses kapan saja dan dimana saja.
user-comment-photo-profile
Arifa Febriani
baru saja
Dengan diterbitkannya buku "Konsep Dasar Pajak : Berdasarkan Perspektif Internasional" versi e-book memudahkan kami terutamanya mahasiswa untuk mengakses dan mempelajari isi buku tersebut. Apa lagi kami yang sedang belajar mata kuliah pengantar perpajakan, pajak penghasilan, PPN dapat memiliki referensi mata kuliah tersebut dengan perspektif internasional
user-comment-photo-profile
Marcelino Tanudjaja
baru saja
Buku Konsep Dasar Pajak Internasional versi PDF karya DDTC merupakan sumber referensi yang sangat berguna, terutama bagi orang awam yang ingin memahami konsep dasar pajak internasional secara menyeluruh. Pembahasannya komprehensif, mencakup pengetahuan dasar mengenai pajak serta aspek penting dalam pajak internasional, namun disajikan dengan bahasa yang sederhana sehingga mudah dimengerti. Keunggulan buku ini adalah penjelasan pajak internasional secara sistematis dan terstruktur. Dengan versi digital ini, akses terhadap informasi tersebut menjadi mudah dan praktis.
user-comment-photo-profile
Nida Azka Nadia
baru saja
Menurut saya buku ini sangat recommended terutama bagi saya sebagai mahasiswa jurusan akuntansi perpajakan , karena buku ini membantu saya memahami dan mempermudah dalam mempelajari konsep dasar perpajakan berdasarkan perspektif internasional.
user-comment-photo-profile
Norman Adywasana
baru saja
E-Book Konsep Dasar Pajak: Berdasarkan Perspektif Internasional ini sangat membantu dalam memahami pajak dari sudut pandang internasional. Pada matakuliah PPh, Pemotongan dan Pemungutan, maupun PPN, fokus utamanya lebih banyak pada aspek dan ketentuan domestik. Dengan adanya buku ini, saya dapat mempelajari materi tersebut dari perspektif yang lebih luas dan berbeda. Buku ini juga memudahkan saya untuk belajar secara mandiri di luar kelas. Dengan penyusunan materi yang terstruktur, buku ini memberikan kemudahan dalam mengikuti alur pemahaman dari satu bab ke bab lainnya.
user-comment-photo-profile
Amanda Anastasya P
baru saja
dengan diterbitkannya buku konsep dasar pajak versi pdf oleh ddtc ini sangat membantu dan memberikan kemudahan aksesibilitas yang luas bagi seseorang terutama mahasiswa perpajakan yang ingin mendalami dan berkecimpung di dunia pajak karena dalam buku ini berisi penjelasan mengenai teori perpajakan, hukum dan peraturan perpajakan, penerapan pajak dalam sistem perpajakan, dan masih banyak lagi yg dimuat dalam buku ini dengan panyajian teori yang mudah dipahami oleh pembaca
user-comment-photo-profile
Fharisma Aulia
baru saja
Saya sangat mengapresiasi Buku Konsep Dasar Pajak DDTC, dengan adanya buku ini sangat membantu saya sebagai mahasiswa yang sedang memdalami ilmu terkait Perpajakan Internasional karena isi buku ini relevan bagi para pemula yang ingin memahami pajak dari perspektif yang lebih luas dan konseptual. Besar harapan saya bahwa buku ini dapat menjadi bahan ajar dan referensi yang membantu generasi muda untuk memahami dunia pajak dengan lebih mendalam, serta mendukung pengembangan ilmu perpajakan di Indonesia secara berkelanjutan.
user-comment-photo-profile
MIEAR APRILLIANI
baru saja
Dalam penerbitan buku yang berjudul "Konsep Dasar Pajak; Berdasarkan Perspektif Internasional" baik itu merilis versi cetak ataupun PDF, memberikan impact yang cukup dalam jangkauan keterbacaan pembaca. Tentunya, impact yang dimaksud ini memberikan pengenalan yang komprehensif dan kapabilitas terhadap pihak pihak ataupun saya sendiri mengenai konsep dasar pajak. Sumber yang dituangkan ke dalam buku ini menjadikan pemahaman mendalam terkait latar belakang dunia pajak. Sehingga, buku ini direkomendasikan untuk kalangan kita yang membutuhkan experience terhadap konsep dasar pajak. Dan, kita juga mendapatkan knowledge serta dapat menjadikan landasan dalam konsep dasar pajak tersebut
user-comment-photo-profile
HERDYANDRA PUTRA
baru saja
Dengan adanya E-Book "Konsep Dasar Pajak: Berdasarka n Perspektif Internasional" ini, sangat membantu dalam memahami perpajakan dalam aspek internasional. Dalam Matakuliah PPh, Pemotongan dan Pemungutan ataupun P PN lebih fokus terhadap aspek dan ketentuan ketentuan domestik. Dengan adanya buku ini kita bisa memahami m ateri materi tersebut dalam sudut pandang dan aspek ya ng berbeda. Buku ini memudahkan saya untuk belajar secara mandiri di luar kelas, dengan materi penyusunan yang struktur, b uku ini memudahkan saya dalam mengikuti alur pemaha man dari bab ke bab
user-comment-photo-profile
TANIA ANANTA DEWI
baru saja
Dengan di release nya PDF Buku Konsep Dasar Pajak DDTC, kami sebagai mahasiswa bisa belajar dan memahami dengan baik terkait Konsep Dasar Perpajakan. Dengan adanya PDF ini, kami bisa belajar banyak tentang konsep dasar pajak, sebagai mahasiswa ini merupakan hal yang lebih praktis karena bisa diunduh dan dibaca kapan saja dan dimana saja. Menurut saya buku ini sangat direkomendasikan untuk dapat dibaca oleh semua orang terutama yang ingin terjun dibidang perpajakan.
user-comment-photo-profile
Zahwa Manitra Zulad
baru saja
Dengan adanya E-Book "Konsep Dasar Pajak: Berdasarkan Perspektif Internasional" ini, sangat membantu dalam memahami perpajakan dalam aspek internasional. Dalam Matakuliah PPh, Pemotongan dan Pemungutan ataupun PPN lebih fokus terhadap aspek dan ketentuan ketentuan domestik. Dengan adanya buku ini kita bisa memahami materi materi tersebut dalam sudut pandang dan aspek yang berbeda.
user-comment-photo-profile
Ahmad Farid Rangga
baru saja
Buku ini memudahkan saya untuk belajar secara mandiri di luar kelas, dengan materi penyusunan yang struktur, buku ini memudahkan saya dalam mengikuti alur pemahaman dari bab ke bab
user-comment-photo-profile
Raina Nabila Zahra
baru saja
PDF dari Buku Konsep Dasar Pajak ini sangat bermanfaat untuk mahasiswa akuntansi perpajakan selain praktis juga karena isi dari buku tersebut sangat relevan dengan apa yang kita pelajari sebelumnya yaitu ada membahas mengenai pajak penghasilan juga membahas pajak pertambahan nilai, dan juga membahas konsep dasar pajak,sejarah pajak dan masih banyak materi lainnya.Selain itu kita juga bisa menggunakan pdf ini sebagai referensi untuk belajar.
user-comment-photo-profile
Vito Atmo
baru saja
Saya tidak memiliki latar belakang pendidikan formal di bidang perpajakan, tetapi sejak kecil, orang tua saya selalu menekankan betapa pentingnya pajak dalam kehidupan kita. Buku 'Konsep Dasar Pajak' oleh DDTC mengingatkan saya pada pelajaran yang penuh kenangan tersebut, dan dengan jelas menjelaskan konsep perpajakan secara sederhana sehingga saya benar-benar bisa memahaminya dengan mudah. Pendekatan yang digunakan sangat relevan dan membuat saya merasa semua orang bisa mempelajarinya, terlepas dari latar belakang.
user-comment-photo-profile
rima namira
baru saja
Menurut saya langkah untuk memberikan akses gratis dengan cara dibuat dalam bentuk pdf ini sangat memudahkan siapapun baik itu mahasiswa maupun praktisi pajak untuk mempelajari konsep-konsep perpajakan tanpa adanya hambatan biaya, buku ini bisa menjadi bekal awal yang kokoh karena tidak hanya mengandalkan aturan hukum positif tetapi juga mencakup prinsip-prinsip pajak internasional dan best practices global. Harapan saya semoga buku konsep dasar pajak ini mampu medorong peningkatan literasi pajak di Indonesia dan semoga buku ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat luas dan menjadi fondasi yang kuat bagi pembelajaran dan pengembangan kebijakan perpajakan yang lebih baik di masa depan.
user-comment-photo-profile
Winniema Renadia
baru saja
Buku konsep dasar pajak ini sangat direkomendasikan bagi mahasiswa, profesional muda, atau siapa saja yang ingin mulai memahami dunia perpajakan dari dasar. Buku ini memberikan informasi dan panduan praktis untuk memahami fungsi serta peran pajak dalam masyarakat dan ekonomi. Selain itu, Buku ini mengombinasikan teori dengan contoh-contoh praktis, yang membantu pembaca mengaitkan konsep pajak dengan situasi dunia nyata.
user-comment-photo-profile
Haposan Caesar Sihaloho
baru saja
Menurut Saya Buku Konsep Dasar Pajak ini sangat berguna karena masih relevan untuk dipakai oleh mahasiswa akuntansi perpajakan tidak hanya dalam pelajaran pajak internasional tapi juga membantu mengenal dasar perpajakan ,sejarahnya ,dan juga dalam pengelompokkan pajak.Buku ini sangat direkomendasi untuk dibaca banyak orang terutama yang tertarik pada dunia perpajakan dan juga kebijakan kebijakan maupun aturan yang ada dalam perpajakan.
user-comment-photo-profile
Saffanah Qalbi
baru saja
buku yang telah dirilis ini bisa sangat direkomendasikan bagi kalangan mahasiswa untuk memperluas aksesibilitas pengetahuan pajak secara gratis. dimana Buku ini berfungsi sebagai panduan awal bagi siapa saja yang ingin memahami dunia pajak. Darussalam menekankan pentingnya pemahaman konseptual tentang pajak, yang merupakan fondasi untuk menghadapi kompleksitas perpajakan yang dinamis. DDTC juga memastikan bahwa buku ini tetap relevan meskipun ada perubahan dalam peraturan perundang-undangan di Indonesia. dimana Hal ini menunjukkan komitmen DDTC untuk meningkatkan literasi pajak dan kesadaran pajak di kalangan masyarakat dan mahasiswa . Buku ini buku ini merupakan langkah positif dalam meningkatkan pemahaman masyarakat dan kalangan mahasiswa tentunya untuk yang mengambil jurusan perpajakan terhadap pajak, serta memberikan akses yang lebih luas terhadap sumber daya pendidikan terkait perpajakan.
user-comment-photo-profile
Atika Ritmelina
baru saja
Baik dosen, mahasiswa, praktisi, otoritas pajak, bahkan masyarakat awam yang baru ingin belajar memahami konsep dasar pajak bisa belajar dari satu pintu buku ini 👍🏼
user-comment-photo-profile
Thesalonika Laenni Auanri
baru saja
Buku Konsep Dasar Pajak ini sangat membantu saya dalam memahami konsep dasar pajak menurut studi dari beberapa negara, mulai dari sejarah, hukum pajak, prinsip maupun fungsi pajak, buku ini juga membantu saya untuk memahami macam macam pengelompokan dan asas asas pajak. Sebagai mahasiswa akuntansi perpajakan, saya juga merasa terbantu untuk lebih memahami perhitungan maupun konsep pajak internasional baik PPh maupun PPN. Menurut saya buku ini sangat direkomendasikan untuk dapat dibaca oleh banyak orang terutama mahasiswa yang tertarik dalam bidang perpajakan dan ingin lebih mengenal bagaimana perspektif internasional memandang pajak itu sendiri.
user-comment-photo-profile
VANISA NABILA
baru saja
Buku Konsep Dasar Pajak DDTC bisa menjadi lebih bermanfaat, lebih interaktif, dan lebih mudah dipahami bagi pembaca yang baru memulai untuk memahami dunia pajak. meliputi penggunaan bahasa yang lebih sederhana, penambahan contoh nyata dan studi kasus, serta ilustrasi yang membantu pemahaman. Selain itu, materi bisa disusun lebih sistematis, dengan pembahasan kebijakan pajak terbaru
user-comment-photo-profile
Nurul Yulianingrum
baru saja
Dengan adanya versi ebook dan dapat didownload seperti ini, sangat memudahkan mahasiswa mempelajarinya. Serta dengan adanya buku ini diharapkan dapat sangat membantu mahasiswa dalam mata kuliah perpajakan internasional untuk menanamkan pemahaman dasar mengenai perpajakan internasional. Selain itu, buku ini juga memberikan dampak positif, yakni menjadi salah satu pegangan dalam perkuliahan saat membahas dasar-dasar perpajakan internasional.
user-comment-photo-profile
Tasya Oktavina
baru saja
Buku ini sangat rekomendasi untuk menunjang pembelajaran mahasiswa yang mengambil fokus perpajakan, dan buku ini juga akan membantu saya untuk memahami materi perkuliahan dan lebih dalam mengetahui tentang perpajakan. Bagi yang baru ingin belajar perpajakan pun sangat direkomendasikan untuk belajar menggunakan buku PDF ini karena isi nya tentang dasar-dasar perpajakan yang cukup jelas dan mudah dipahami.
user-comment-photo-profile
Indra Efendi Rangkuti
baru saja
Semoga buku Konsep Dasar Pajak : Berdasarkan Perspektif Internasional ini memberi manfaat bagi perkembangan pengetahuan dunia perpajakan di Indonesia
user-comment-photo-profile
Faisal Eriza
baru saja
Terima Kasih Pak, Berkah ilmu dan karyanya