HUT KE-16 DDTC

Sambut HUT ke-16, DDTC Rilis Publikasi Baru dan Gelar Lomba Menulis

Redaksi DDTCNews
Rabu, 5 Juli 2023 | 10.17 WIB
Sambut HUT ke-16, DDTC Rilis Publikasi Baru dan Gelar Lomba Menulis

Rangkaian acara HUT-16 DDTC.

JAKARTA, DDTCNews - DDTC akan menginjakkan usianya yang ke-16 pada Minggu, 20 Agustus 2023 mendatang. Momentum hari ulang tahun (HUT) tersebutĀ mempertegas peran DDTC sebagai salah satu kontributor terbaik di sektor perpajakan Tanah Air.Ā 

Dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUTĀ yang ke-16 ini, DDTC menggelar serangkaian kegiatan internal maupun eksternal yang dapat diikuti oleh publik.

Mengusung tema Navigating the Future of Taxation,Ā pada tahun yang ke-16 ini DDTC diharapkan dapat terus menjadi pionir di bidang perpajakan Indonesia. Dengan segala pencapaian dan kontribusi selama 16Ā tahun ke belakang, DDTC telah siap menjadi episentrum acuan yang terpercaya bagi masyarakat dalam hal perpajakan.

Agenda HUT ke-16 ini akan menjadi pijakan awal bagi DDTC untuk terus berkontribusi kepada masyarakat dengan menyuguhkan berbagai publikasi, tulisan, produk, jasa, dan layanan bagi masyarakat pajak Indonesia yang didasarkan pada ilmu dan riset yang kuat.

Rangkaian agenda internal HUT ke-16 DDTC akan dimulai pada bulan Juli dengan beragam perlombaan dan diakhiri dengan acara puncak, yaitu Grand Event HUT ke-16 DDTC, yang akan diadakan pada tanggal 20 Agustus 2023. Acara ini merupakan ungkapan rasa syukur DDTC atas pencapaian yang telah diraih selama ini.

Adapun, DDTC juga telah menyiapkan dua acara yang dapat diikuti oleh publik. Acara ini meliputi peluncuran Kanal Pajak & Politik DDTCNews yang ditandai dengan diselenggarakannya lomba menulis artikel pajak dan peluncuran dua publikasi terbaru DDTC, yaitu DDTC Indonesian Tax Manual 2023 dan English for Tax Professionals.

Tahun ini, lomba menulis artikel pajak mengusung tema politik sebagai ajakan DDTC kepada masyarakat untukĀ menyambut kontestasi politik pada 2024 mendatang. Lomba bergengsi tingkat nasional ini berhadiah total puluhan juta rupiah. Segera siapkan artikel terbaik Anda dan raih hadiahnya!

Jangan lewatkan rangkaian acara ulang tahun ini dan nantikan pengumuman selanjutnya mengenai pendaftaran acara kegiatan eksternal di DDTCNews. (sap)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
Facebook DDTC
Twitter DDTC
Line DDTC
WhatsApp DDTC
LinkedIn DDTC
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.