KOTA BANDUNG

Permudah Wajib Pajak, Ridwan Kamil Luncurkan Aplikasi E-SATRIA

Redaksi DDTCNews
Rabu, 14 Desember 2016 | 17.18 WIB
Permudah Wajib Pajak, Ridwan Kamil Luncurkan Aplikasi E-SATRIA
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil

BANDUNG, DDTCNews – Baru-baru ini Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung meluncurkan aplikasi yang dapat mempermudah layanan wajib pajak. Aplikasi tersebut bernama E-SATRIA (Self Assessment Tax Reporting Application).

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan inovasi ini merupakan bagian dari komitmen Kota Bandung dalam pengembangan kota pintar. Aplikasi ini juga bertujuan untuk mempermudah segala urusan pembayaran pajak dengan memutus sistem transaksi tatap muka antara wajib pajak dengan pegawai yang kerap menjadi celah pungli.

“Launching aplikasi ini merupakan bagian dari semangat smart city. Masyarakat yang akan bayar pajak tidak perlu lagi ke kantor pajak, tapi bisa diakses di kantor atau rumah,” ujarnya di Hotel Horison, Jalan Pelajar Pejuang, Bandung, Selasa (13/12).

Pria yang akrab disapa Emil ini berharap agar upaya tersebut bisa meningkatkan pendapatan daerah dari sektor pajak yang sangat bermanfaat untuk pembangunan kota.

Sementara itu, Kepala Dinas Pelayanan Pajak Kota Bandung, Ema Sumarna menjelaskan melalui aplikasi ini wajib pajak akan masuk ke sebuah sistem untuk melakukan registrasi terlebih dahulu. Kemudian, pembayaran pajak bisa langsung dilakukan secara daring (online).

“Dengan begitu wajib pajak seperti restoran, hotel, tempat hiburan tidak perlu lagi datang ke disyanjak, tapi cukup melalui aplikasi tersebut dalam registrasi dan pembayaran,” pungkas Ema.

Menurut Ema, aplikasi tersebut akan mulai beroperasi tahun depan. Namun sosialisasi sudah dilakukan dari sekarang, agar kedepan masyarakat paham akan guna dan manfaat E-SATRIA. (Gfa/Amu)

Editor :
Cek berita dan artikel yang lain di Google News.
Bagikan:
user-comment-photo-profile
Belum ada komentar.