UNIVERSITAS PADJADJARAN

Di Hadapan Mahasiswa, DDTC Ungkap Kiprahnya di Bidang Pro Bono Pajak

Dian Kurniati | Senin, 19 Juni 2023 | 17:45 WIB
Di Hadapan Mahasiswa, DDTC Ungkap Kiprahnya di Bidang Pro Bono Pajak

Foto bersama D4 Akuntansi Perpajakan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran (FEB Unpad) dengan DDTC.

JAKARTA, DDTCNews – Perwakilan mahasiswa D4 Akuntansi Perpajakan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran (FEB Unpad) menggelar kunjungan ke DDTC, selaku perusahaan yang menerima penghargaan Pro Bono Firm of the Year 2022 in Asia Pacific.

Tax Expert CEO Office DDTC Atika Ritmelina mengatakan DDTC telah aktif menjalankan edukasi pajak selama hampir 16 tahun berdiri sebelum diganjar Pro Bono Firm of The Year 2022 dari International Tax Review (ITR).

"Kami aktif merespons dan mendorong edukasi pajak yang inklusif," katanya, Senin (19/6/2023).

Baca Juga:
Hal Unik Ini Hanya Ada di Perpajakan DDTC, Sudah Coba?

Atika menuturkan Pro Bono Firm of the Year 2022 menjadi bentuk pengakuan internasional atas peran aktif DDTC dalam mendorong edukasi pajak, serta membentuk sistem perpajakan yang lebih baik.

Dia menjelaskan penghargaan tersebut tidak otomatis diberikan kepada DDTC. Sebab, terdapat cerita panjang di balik setiap penghargaan yang diterima DDTC, termasuk di antaranya Pro Bono Firm of the Year 2022.

Publikasi tentang Pajak

Salah satu upaya DDTC dalam memberikan edukasi pajak ialah dengan membuat publikasi tentang pajak. Dalam hal ini, setiap profesional DDTC didorong membaca, menulis, serta memublikasikan karyanya untuk mewarnai dunia perpajakan.

Baca Juga:
Kanwil DJP Jakarta Selatan II Resmikan Tax Center STIH IBLAM

Seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, setiap publikasi tentang pajak dapat diakses secara luas sehingga makin inklusif.

"Prinsip fundamental kami adalah konsisten berbagi dan mewarnai perpajakan di Indonesia," ujar Atika.

Dia menjelaskan DDTC juga membuka kesempatan magang bagi mahasiswa yang memiliki motivasi dan antusias tinggi terhadap dunia perpajakan. Terkait dengan hal ini, ia mengaku merupakan salah satu profesional DDTC yang berkarier sejak dari magang.

Baca Juga:
WP Bisa Unduh Buku Pedoman Pemotongan PPh Pasal 21, Cek di Sini

Melalui kegiatan magang, mahasiswa akan memperoleh pengalaman langsung berinteraksi dengan para praktisi perpajakan. Mahasiswa pun diharapkan memiliki bekal yang memadai untuk menjadi konsultan pajak.

"DDTC membuka kesempatan untuk teman-teman yang mau naik kelas atau meningkatkan skill, seperti dengan mengikuti pelatihan atau sertifikasi," tutur Atika.

Pascapemaparan materi, seluruh mahasiswa beserta dosen pendamping dari D4 Akuntansi Perpajakan Unpad diajak untuk company tour. Sebagai kenang-kenangan, DDTC memberikan beberapa buku perpajakan kepada mahasiswa dan dosen pendamping yang hadir.

Baca Juga:
Perpajakan DDTC Tawarkan Literatur Pajak Berbahasa Inggris ​

Buku tersebut antara lain buku Lembaga Peradilan Pajak di Indonesia: Persoalan, Tantangan, dan Tinjauan di Beberapa Negara; Transfer Pricing: Ide, Strategi, dan Panduan Praktis dalam Perspektif Pajak Internasional (Edisi Kedua: Volume I).

Kemudian, buku berjudul Transfer Pricing: Ide, Strategi, dan Panduan Praktis dalam Perspektif Pajak Internasional (Edisi Kedua: Volume II), dan Persetujuan Penghindaran Pajak Berganda: Panduan, Interpretasi, dan Aplikasi (Edisi Kedua). (rig)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Jumat, 26 April 2024 | 07:00 WIB LITERATUR PAJAK

Hal Unik Ini Hanya Ada di Perpajakan DDTC, Sudah Coba?

Kamis, 25 April 2024 | 14:00 WIB KANWIL DJP JAKARTA SELATAN II

Kanwil DJP Jakarta Selatan II Resmikan Tax Center STIH IBLAM

Rabu, 24 April 2024 | 10:00 WIB KPP PRATAMA TANJUNG BALAI KARIMUN

WP Bisa Unduh Buku Pedoman Pemotongan PPh Pasal 21, Cek di Sini

Selasa, 23 April 2024 | 07:00 WIB LITERATUR PAJAK

Perpajakan DDTC Tawarkan Literatur Pajak Berbahasa Inggris ​

BERITA PILIHAN
Minggu, 28 April 2024 | 15:30 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Ditjen Imigrasi Luncurkan Bridging Visa bagi WNA, Apa Fungsinya?

Minggu, 28 April 2024 | 14:30 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Peta Aksesi Keanggotaan OECD Terbit, Pemerintah RI Siap Lakukan Ini

Minggu, 28 April 2024 | 14:00 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Tak Sepakat dengan Tagihan Bea Masuk, Importir Bisa Ajukan Keberatan

Minggu, 28 April 2024 | 13:30 WIB PERPRES 56/2024

Perpres Resmi Direvisi, Indonesia Bisa Beri Bantuan Penagihan Pajak

Minggu, 28 April 2024 | 13:00 WIB PENERIMAAN NEGARA

Didorong Dividen BUMN, Setoran PNBP Tumbuh 10 Persen pada Kuartal I

Minggu, 28 April 2024 | 12:30 WIB KEBIJAKAN PAJAK DAERAH

Ada UU DKJ, Tarif Pajak Hiburan Malam di Jakarta Bisa 25-75 Persen

Minggu, 28 April 2024 | 12:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Bukti Potong 1721-A1 Tak Berlaku untuk Pegawai Tidak Tetap

Minggu, 28 April 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Cakupan Penghasilan Pegawai Tetap yang Dipotong PPh Pasal 21

Minggu, 28 April 2024 | 10:30 WIB KEBIJAKAN FISKAL

KEM-PPKF 2025 Sedang Disusun, Begini Catatan DPR untuk Pemerintah