EDUKASI PAJAK

Butuh Artikel Panduan Pajak Berbahasa Inggris? Akses Perpajakan ID

Redaksi DDTCNews | Jumat, 25 November 2022 | 16:15 WIB
Butuh Artikel Panduan Pajak Berbahasa Inggris? Akses Perpajakan ID

Panduan pajak berbahasa Inggris di Perpajakan ID.

JAKARTA, DDTCNews - Perpajakan ID sebagai platform database perpajakan merilis artikel-artikel panduan terkait dengan pajak profesi dalam versi bahasa Inggris.

Perpajakan ID menghadirkan Panduan Pajak Profesi dalam bahasa Inggris sebagai salah satu upaya memberikan kemudahan bagi wajib pajak dalam memahami hak dan kewajiban perpajakannya.

Hingga saat ini, Jumat (25/11/22), terdapat 7 artikel panduan pajak berbahasa Inggris yang dapat diakses oleh pengguna Perpajakan ID. Anda dapat membaca ketiga artikel tersebut dengan memencet tautan di bawah ini.

Baca Juga:
Periode Lapor SPT Selesai, KPP Bisa Memulai Penelitian Komprehensif
  1. Panduan Pajak Arsitek
  2. Panduan Pajak Artis
  3. Panduan Pajak Desainer
  4. Panduan Pajak Konsultan
  5. Panduan Pajak Karyawan BUMN
  6. Panduan Pajak Kepala Daerah
  7. Panduan Pajak Olahragawan

Panduan Pajak Profesi merupakan kumpulan panduan pajak berbentuk artikel yang memudahkan pemahaman wajib pajak orang pribadi atas profesi tertentu. Selain tersedia dalam bahasa Indonesia dan Inggris, kanal panduan tersebut memiliki beberapa keunggulan lain.

Pertama, semua dasar hukum penulisan tercantum dalam artikel dan sudah diberi hyperlink untuk setiap dasar hukumnya. Hal ini membuat Anda dapat langsung membaca naskah-naskah dasar hukum tersebut.

Kedua, artikel dilengkapi dengan bookmarks daftar isi yang tersusun rapi pada setiap bagiannya sehingga memudahkan navigasi ketika mencari istilah spesifik. Ketiga, setiap artikel selalu diakhiri dengan contoh kasus sesuai topik terkait.

Baca Juga:
Apa Itu Wilayah Pengembangan Industri dalam Konteks Perpajakan?

Keempat, Anda yang membutuhkan artikel panduan dapat mengajukan Request Terjemahan dan tim Perpajakan ID akan segera menghadirkan artikel yang Anda ajukan dalam bahasa Inggris.

Perlu diketahui, pengguna juga bisa mengajukan topik baru pada Panduan Pajak Perpajakan ID sesuai kebutuhan mereka dengan menghubungi Whatsapp Hotline Perpajakan ID di nomor 0813-8080-4136.

Ingin membaca artikel panduan pajak dalam bahasa Inggris? Yuk, akses www.perpajakan.id dan dapatkan artikel seputar perpajakan berbahasa Inggris dengan mudah dan cepat. (rig)


Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Ahmad Muflih 29 November 2022 | 10:13 WIB

tes

ARTIKEL TERKAIT
Rabu, 01 Mei 2024 | 13:00 WIB KELAS PPH PASAL 21 (4)

Memahami Pengurang Penghasilan dalam PPh Pasal 21

Rabu, 01 Mei 2024 | 12:00 WIB KOTA BANJARBARU

Pemkot Patok Tarif 40% Pajak Jasa Hiburan Karaoke dan Spa

BERITA PILIHAN
Rabu, 01 Mei 2024 | 15:45 WIB DDTC - SMA 8 YOGYAKARTA

Peringati Hardiknas, SMAN 8 Yogyakarta Gelar Webinar Gratis!

Rabu, 01 Mei 2024 | 13:00 WIB KELAS PPH PASAL 21 (4)

Memahami Pengurang Penghasilan dalam PPh Pasal 21

Rabu, 01 Mei 2024 | 12:00 WIB KOTA BANJARBARU

Pemkot Patok Tarif 40% Pajak Jasa Hiburan Karaoke dan Spa

Rabu, 01 Mei 2024 | 11:30 WIB PAJAK PENGHASILAN

Begini Cara Hitung Angsuran PPh Pasal 25 BUMN dan BUMD

Rabu, 01 Mei 2024 | 10:30 WIB KEBIJAKAN KEPABEANAN

Kriteria-Perbedaan Barang Kiriman Hasil Perdagangan dan Nonperdagangan

Rabu, 01 Mei 2024 | 09:33 WIB KURS PAJAK 01 MEI 2024 - 07 MEI 2024

Berjalan Sebulan Lebih, Kurs Pajak Berlanjut Melemah terhadap Dolar AS