KINERJA INVESTASI

Bahlil: Demi Investasi, Komunikasi Antar K/L Masih Harus Dibenahi

Redaksi DDTCNews | Senin, 17 Februari 2020 | 16:10 WIB
Bahlil: Demi Investasi, Komunikasi Antar K/L Masih Harus Dibenahi

Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.

JAKARTA, DDTCNews—Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menilai pola komunikasi antar kementerian/lembaga harus banyak dibenahi jika ingin menarik kegiatan investasi lebih banyak ke Indonesia.

Kepala BKPM Bahlil Lahadalia menilai pendekatan regulasi tidak cukup untuk menggenjot kegiatan investasi di Indonesia. Pola komunikasi antar kementerian/Lembaga (K/L), katanya, juga menjadi perhatian investor.

"Untuk meningkatkan investasi tidak hanya dengan pendekatan regulasi, pola komunikasi juga perlu dibenahi," katanya dalam acara Indonesia Economic & Investment Outlook 2020 di Kantor BKPM, Senin (17/2/2020).

Baca Juga:
Jumlah Pemudik Melonjak Tahun ini, Jokowi Minta Warga Mudik Lebih Awal

Menurut Bahlil, komitmen investasi yang tidak kunjung direalisasikan kerap kali disebabkan pola komunikasi yang buruk antar K/L. Untuk itu, pola komunikasi BKPM dengan K/L perlu dirombak untuk memutus mata rantai kegiatan investasi yang mandek.

Dia mencontohkan dua kasus terhambatnya investasi dari Korsel, yakni Lotte dan Hyundai. Pada kasus Lotte, realisasi investasi terhambat pengadaan lahan. Sementara Hyundai terganjal surat pemberian insentif tax holiday yang tertahan di Kemenkeu.

"Lotte itu mangkrak di urusan pengadaan lahan, kemudian Hyundai itu dua tahun ajukan tax holiday belum keluar suratnya, keduanya bisa diselesaikan karena ini persoalan komunikasi saja," jelas Bahlil.

Baca Juga:
Awasi BKC Ilegal, DJBC Sudah Lakukan 6.000 Penindakan selama Kuartal I

Dia juga menganggap salah satu faktor terhambatnya kegiatan investasi terjadi karena masih tingginya ego sektoral masing-masing K/L. Oleh karena itu, Inpres No.7/2019 terbit, di mana pemberian izin dan insentif melalui pintu BKPM.

"Delegasi kewenangan melalui Inpres No. 7/2019 kemudian membuat 22 K/L kini ada pejabat penghubungnya dan itu sudah mulai berkantor di BKPM," ujar Bahlil. (rig)

Editor :

Cek berita dan artikel yang lain di Google News.

KOMENTAR
0
/1000

Pastikan anda login dalam platform dan berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

ARTIKEL TERKAIT
Jumat, 29 Maret 2024 | 15:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Jumlah Pemudik Melonjak Tahun ini, Jokowi Minta Warga Mudik Lebih Awal

Jumat, 29 Maret 2024 | 08:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Cetak Kartu NPWP Tak Perlu ke Kantor Pajak, Begini Caranya

BERITA PILIHAN
Jumat, 29 Maret 2024 | 15:15 WIB KONSULTASI PAJAK

Beli Rumah Sangat Mewah di KEK Pariwisata Bebas PPh, Perlu SKB?

Jumat, 29 Maret 2024 | 15:00 WIB KEBIJAKAN PEMERINTAH

Jumlah Pemudik Melonjak Tahun ini, Jokowi Minta Warga Mudik Lebih Awal

Jumat, 29 Maret 2024 | 14:00 WIB ADMINISTRASI PAJAK

Pengajuan Perubahan Kode KLU Wajib Pajak Bisa Online, Begini Caranya

Jumat, 29 Maret 2024 | 13:00 WIB KAMUS PAJAK DAERAH

Apa Itu Pajak Air Tanah dalam UU HKPD?

Jumat, 29 Maret 2024 | 11:00 WIB INFOGRAFIS PAJAK

Perlakuan PPh atas Imbalan Sehubungan Pencapaian Syarat Tertentu

Jumat, 29 Maret 2024 | 10:30 WIB PERMENKOP UKM 2/2024

Disusun, Pedoman Soal Jasa Akuntan Publik dan KAP dalam Audit Koperasi